Desain UI “92.4 Del FM”

Andrew Saragih
5 min readMay 9, 2020

--

Daftar isi:

  1. Pengantar
  2. Heuristic Evaluation 92.4 Del FM
  3. Evaluasi dan Rekomendasi Perbaikan Aplikasi 92.4 Del FM
  4. Referensi
Gambar 1. Radio

Pada kesempatan kali ini saya akan membahas salah satu alat komunikasi yang banyak dipakai orang saat ini. Radio memiliki cara kerja modulasi dan radiasi elektromagnetik. Pada siaran radio, gelombang audio tidak di transmisikan langsung tetapi ditumpangkan pada gelombang radio yang merambat melalui ruang angkasa. Seperti yang kita tahu, bahwa ada 2 cara untuk mentransmisikan gelombang audio yaitu melalui modulasi amplitudo (AM) dan juga modulasi frekuensi (FM).

  1. Pengantar

Baik, kita kembali ke topik Desain UI “92.4 Del FM”. Seperti yang kita tahu, bahwa 92.4 Del FM meluncur pertama kalinya pada 28 September 2018 silam. Connecting You to Tobasa begitulah tagline, hadir dengan tujuan untuk mengayomi masyarakat khususya daerah Tobasa mulai dari bidang pendidikan, budaya dan juga lingkungan. Selain itu juga tetap memberikan hiburan baik untuk masyarakat Tobasa dan juga luar Tobasa.

Dengan semakin berkembangnya zaman, kini 92.4 Del FM telah hadir dengan aplikasi streaming dengan nama “92.4delfm” yang sudah dapat langsung didowload melalui playstore maupun appstore dengan tujuan mempermudah pecinta radio 92.4 Del FM untuk mendengar siaran dimanapun dan kapanpun.

2. Heuristic Evaluation 92.4 Del FM

a. Visibility of system status

Pada fungsi ini, sistem akan memberitahu bahwa aplikasi sedang aktif yang dapat dilihat pada pop up di layar utama android pengguna.

b. Match between System and The Real World

Dalam hal ini, aplikasi 92.4 Del FM menggunakan bahasa sehari-hari yaitu bahasa Indonesia yang membuat pengguna merasa lebih nyaman.

c. User Control and Freedom

Dalam hal ini, pengguna memiliki kebebasan untuk melihat semua fitur-futur yang tersedia dalam aplikasi.

d. Consistency and Standard

Gambar 2. Stop

Pada aplikasi 92.4 Del FM telah menerapkan consistency yaitu penggunaan tombol stop yang memiliki arti untuk menghentikan pemutar radio atau lainnya.

e. Flexibility and Efficiency of Use

Aplikasi 92.4 Del FM memiliki fitur daftar favorit yang memampukan pengguna mendapatkan konten yang mereka sukai dan juga dapat diunduh sehingga dapat didengarkan pada kondisi offline.

Gambar 3. Favorite

f. Aescthetic and Minimalist Design

Aplikasi 92.4 Del FM memiliki desaign yang minimalis dan juga perpaduan warna yang memberikan kesan elegan sehingga pengguna merasa nyaman saat menjalankan aplikasi.

g. Help user Recognize, Diagnose and Recover from Errors

Dalam hal ini aplikasi akan terputus jika koneksi internet pengguna tiba-tiba terputus. Maka pengguna harus merestart aplikasi 92.4 Del FM

h. Help and Documentation

Aplikasi 92.4 Del FM telah dilengkapi dengan fitur Help yang memampukan pengguna melaporkan kesalahan yang mungkin terjadi saat menjalankan aplikasi.

3. Evaluasi dan Rekomdasi Perbaikan Aplikasi 92.4 Del FM

a. News

Dapat kita lihat bahwa layar benar-benar dipenuhi oleh blok berita sehingga memiliki kesan yang luas bagi mata. Lalu perpaduan warna yang didominasi merah dan warna dari latar setiap berita yang berbeda yang membuat ketidaknyamanan.

Gambar 4. NEWS

Untuk Perbaikan : Blok untuk penyampaian berita yang sedikit diperkecil lalu perpaduan warna latar, header yang jika lebih baik dibuat selaras dan penambahan aspek brightness. Penggunaan warna dasar merah dengan perpaduan abu-abu atau hitam akan membuat kesan lebih nyaman.

b. Live Streaming

Penggunaan warna merah dan biru yang sama-sama mencolok yang menimbulkan ketidaknyamanan.(Aesthetic and Minimalis Design)

Gambar 5. Live Streaming

Untuk Perbaikan : Seperti pada kasus News, penggunaan warna merah tetap dipertahankan tetapi dipadukan dengan warna-warna yang yang tidak mencolok lagi.

c. Program

Penggunaan enter space yang terlalu panjang yang membuat sepertiga dari halaman kosong dan membuat pengguna terlalu lama untuk menentukan informasi karna harus melakukan scrol jauh ke bawah.

Gambar 6. Program

Untuk Perbaikan : Sebaiknya untuk mengurangi penggunaan enter space sehingga penggunaan halaman program lebih optimal, sehingga dapat menambahkan iklan atau fitur lainnya sehingga tidak terjadi kekosongan pada halaman.

d. Event

Sama halnya dengan “News”, blok kegiatan yang benar-benar memnuhi layar. Lalu pencahayaan yang kurang, sehingga menimbulkan kesal kabur.

Gambar 7. Event

Untuk Perbaikan : Memperkecil blok kegiatan dan juga menambahkan fitur Brightness.

e. About

Penggunaan tulisan “Crew” dan juga gambar dibagian bawah yang sedikit membuat bingung, disamping itu keduanya memiliki ukuran yang terlalu besar sehingga menghilangkan kesan minimalist.

Gambar 8. About

Untuk Perbaikan : Memperkecil ukuran tulisan dan gambar.

f. Favorite

Sama seperti kesalahan-kesalahan yang terjadi di beberapa fitur sebelumnya yaitu perpaduan warna yang kurang tepat yang menimbulkan rasa tidak nyaman kepada pengguna.

Gambar 9. Favorite

Untuk Perbaikan : Mungkin untuk mengganti warna latar kewarna yang lebih gelap lalu memasukkan warna-warna cerah untuk tulisan.

Sampai sini pembahasan UI pada aplikasi 92.4 Del FM. Semoga bermanfaat.

Terima kasih.

4. Referensi :

About Us — Del FM
Edit descriptionwww.radiodelfm.co.id

https://riyanthisianturi.com/heuristic-evaluation/

--

--