Implementasi Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) di PT Amerta Indah Otsuka

Andrian Nicolas
2 min readNov 22, 2023

--

Hai semuanya, salam sejahtera. Saya Nico, seorang mahasiswa Program Studi Manajemen di Universitas Muhammadiyah Yogyakarta. Saya ingin berbagi pengalaman menarik ketika mengikuti Kuliah Kerja Lapangan (KKL) di PT Amerta Indah Otsuka, yang berlangsung dari tanggal 30 Oktober hingga 2 November 2023.

Pada tanggal 31 Oktober 2023, tepat pukul 10.38 pagi, kami sampai di PT Amerta Indah Otsuka yang berlokasi di Pasuruan, Jawa Timur.Sebelum memasuki Pabrik PT Amerta Indah Otsuka, setiap pengunjung, termasuk kami, diberikan instruksi yang detil mengenai peraturan yang harus dipatuhi selama berada dalam kawasan pabrik. Setelah memahami dan menyetujui semua instruksi tersebut, kami diizinkan untuk turun dari bis. Sebagai langkah awal, kami diminta untuk membentuk barisan agar dapat melintasi garis pejalan kaki dengan tujuan untuk menghindari kendaraan operasional perusahaan.

Kami kemudian antri untuk masuk ke dalam pabrik. Pada saat pertama kali melangkah masuk, setiap pengunjung, termasuk kami, diberikan sebotol Pocari Sweat sebagai tanda perhatian terhadap kebutuhan hidrasi kami. Kami kemudian diarahkan menuju ruangan yang disebut “diversity hall.”

Sebelum memasuki ruangan tersebut, kami kembali mendapatkan instruksi mengenai tata tertib di dalamnya. Penjelasan yang diberikan mencakup fasilitas pencegahan bencana, seperti penggunaan bantal duduk yang dapat dijadikan pelindung kepala saat terjadi gempa. Selain itu, kami diberitahu lokasi pintu darurat yang dapat digunakan dalam situasi darurat di ruangan tersebut. PT Amerta Indah Otsuka memperlihatkan komitmen serius terhadap Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) dengan langkah-langkah proaktif ini.

Penting untuk dicatat bahwa PT Amerta Indah Otsuka telah berhasil menerapkan program K3 dengan sangat baik, sebagaimana dibuktikan dengan penghargaan “Zero Accident” yang diterima oleh PT Amerta Indah Otsuka factory Sukabumi, dengan predikat emas sebagai yang terbaik. Keberhasilan ini menciptakan lingkungan kerja yang aman dan produktif, yang selanjutnya menimbulkan pertanyaan menarik: bagaimana program K3 yang diterapkan dengan baik ini memengaruhi motivasi dan kinerja karyawan di PT Amerta Indah Otsuka factory Sukabumi? Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dampak dari penerapan program K3 terhadap motivasi dan kinerja karyawan di perusahaan ini, sebuah aspek yang krusial untuk kelangsungan operasional dan keberlanjutan keseluruhan perusahaan.

Itulah sebagian informasi yang dapat saya bagikan mengenai Implementasi Kesehatan dan Keselamatan Kerja oleh PT Amerta Indah Otsuka. Mohon maaf jika terdapat kekurangan.

--

--