Color Grading, Teknik Mengubah Suasana Dalam Film

Fahad Abdul Aziz
2 min readJul 31, 2017

--

Sumber: Youtube.com

Pernahkah kalian ? melihat sebuah film yang pernah kalian tonton dan tahu latar atau suatu tempat terjadinya pembuatnya film yang kita tonton, kita pun penasaran untuk mengunjunginya, dan setelah kita mengunjunginya, kita merasa ada yang berbeda dari yang kita lihat di film.

Mungkin pertama tama kita akan bingung karena jika diingat baik baik tidak ada yang berbeda dari tempat yang kita lihat di film dengan yang kita lihat asli, tapi kenapa perasan kita mengatakan bahwa yang kita lihat di film dengan yang kita lihat asli itu berbeda.

Ternyata Saat kita melihat suasana tempat secara langsung, kita melihat pemandangan dengan warna asli, akan tetapi warna yang kita lihat di film ternyata sudah diedit warnanya agar memberikan suasana lebih untuk yang menontonnya.

Warna adalah elemen fundamental dari desain dan cerita visual. Biasanya, editor menggunakan dan memainkan warna untuk mengatur suasana dalam pembuatan suatu film. Dan ini pengaturan warna yang mengubah suasana ini sering disebut dengan Color grading.

Color Grading, adalah multi-proses yang dapat mengubah nada visual dari seluruh film. Setelah hasil rekaman dikoreksi, Kita dapat bekerja untuk mengubah tematik dan estetika. Color Grading ini digunakan lebih dari sebagai pewarnaan gambar. Color Grading ini disesuaikan dengan alur, tema, isi cerita, dan hal hal lainnya yang dapat memengaruhi suasana dalam film tersebut. Software yang biasa digunakan untuk melakukan Color Grading ini, adalah Adobe Premiere, dan Adobe After Effect.

Sumber: http://multiple-sclerosis-research.blogspot.com

Seperti Film Fantasy yang identik dengan suasana serasa seperti berada di dunia mimpi, biasanya akan menggunakan Color grading yang cerah dan warna warna yang ciri khas karakter dan tempat akan sangat di tonjolkan.

Color Grading dianggap sebagai proses “high-end” dari koreksi warna dan itu tidak cukup sering digunakan untuk kebanyakan video. Jika kita ingin membuat profil warna yang lebih rinci, kita harus bersiap untuk tenaga ekstra saat editing, atau persiapkan orang lain untuk melakukannnya, dan juga bersiaplah untuk proses render yang lebih lama (tegantung processor).

--

--