Inilah Detail Ukuran Pas Foto 4x6 dalam mm, cm dan inci

BangCodir
2 min readDec 7, 2022

Dalam dunia ukuran percetakan foto akan banyak sekali ukuran yang ditawarkan untuk konsumennya. Biasanya ukuran yang sering ditemukan dalam tempat percetakan adalah ukuran pas foto 4x6, pas foto 3x4, pas foto 2x3, kemudian terdapat istilah ukuran 2R, 3R, 4R dan lainnya.

Selain ukuran pas foto 3x4 ternyata 4x6 juga sering sebagai permintaan dari konsumen. Namun sudahkah Anda mengetahui ukuran sebenarnya dari 4x6? Jika masih bingung dan ragu, mari simak penjelasan ini.

Ukuran Pas Foto 4x6 Dengan Konversi Satuan

Google Image

Untuk Anda yang memang ingin mencetak foto dengan ukuran 4x6 ada baiknya untuk mengetahui konversi satuan terlebih dahulu. Terlebih untuk Anda yang memang ingin mencetak foto sendiri tanpa ke tempat percetakan.

Hal tersebut dilakukan dengan tujuan, Anda bisa lebih mudah dalam pemilihan selembar kertas yang akan digunakan dalam mencetak.

1. Konversi satuan mm

Dalam satuan mm ternyata ukuran pas foto 4x6 bukan berarti memiliki ukuran 4x6 mm. Namun mempunyai ukuran 38.1 x 55.9 mm. Dimana 38.1 mm merupakan ukuran untuk lebar dan 55.9 mm adalah ukuran untuk panjangnya.

Anda pasti heran terdapat selisih dari ukuran yang sebenarnya yaitu 4x6. Jawabannya adalah selisih 0.9 pada bagian lebar dan 0.1 pada bagian panjang terjadi dikarenakan digunakan sebagai batas tepi kertas.

2. Konversi satuan cm

Setelah mengenal satuan mm maka seharusnya Anda sudah paham dengan konversi dengan satuan cm. Dimana dengan satuan cm maka didapatkan ukuran sebesar 3.81 x 5.59 cm, lebar sebesar 3.81 cm dan panjang 5.59 cm.

3. Konversi satuan inci

Lain halnya dengan inci, jika Anda menggunakan satuan inci maka didapatkan ukuran 1.5 x 2.2 inci. Dimana 1.5 inci merupakan bagian lebar dan 2.2 merupakan bagian dari panjang.

Itulah penjelasan pas foto dengan ukuran 4x6, Anda akan lebih mudah menghitung dan memprediksi kertas yang akan digunakan dalam mencetaknya.

Dimana Edit Ukuran Pas Foto 4x6?

Bagi Anda yang memang ingin mandiri dalam mencetaknya, maka ada beberapa tempat yang bisa Anda gunakan untuk mengedit ukuran yang pas sesuai keinginan kita yaitu 4x6 sebelum dicetak. Anda bisa melakukan edit ukuran melalui beberapa bantuan berikut ini :

  • Canva
  • Microsoft Word
  • Photoshop

Memang tidak bisa dibohongi, mengedit melalui bantuan photoshop jauh lebih mudah dan bisa lebih baik hasilnya. Namun tetap saja, Anda harus bisa mempunyai basic untuk bisa mengoperasikan. Untuk langkah penggunaan, Anda bisa mendapatkan tutorial secara online.

Ternyata untuk mencetak foto menjadi ukuran pas foto 4x6 juga mempunyai kriteria yaitu 35% bagian atas ukuran foto berisi atas hingga mata dan 65% sisanya adalah mata hingga bagian bawah. Sehingga Anda harus pastikan mengedit masuk dalam kriteria tersebut untuk dapatkan hasil yang maksimal.

--

--

BangCodir
0 Followers

Hello my Name Is Codir. Iam born with love. I am very enthusiastic about writing articles, especially information technology and internet articles. keep spirit.