Berlianaazizah
6 min readJul 15, 2023

--

Perkembangan Windows Dari Masa Ke Masa

  1. Windows 1.0
images-wixmp-ed30a86b8c4ca887773594c2.wixmp.com

Dirilis pada tahun1985,Microsoft Windows 1.0 menghadapi perjuangan berat yang panjang untuk mendominasi pasar. Windows pertama ini merupakan sistem operasi berbasis Graphical User Interface (GUI) yang dibuat perusahaan Microsoft.

Windows 1.0 menggunakan tampilan bitmap (device independent bitmap atau disingkat DIB). Windows versi pertama ini juga menggunakan mouse sebagai perangkat yang membantu mengoperasikan Windows.

2. Windows 2.0

winworldpc.com

Versi kedua dari sistem operasi bukanlah lompatan besar ke depan tetapi memperkenalkan beberapa kemampuan dan fitur utama yang melekat padanya hingga hari ini. Versi ke dua ini lebih menonjolkan grafik.

Grafik yang ditingkatkan memberi Windows 2.0 kemampuan untuk menampilkan lebih banyak warna dan tampilan Windows yang tumpang tindih. Di versi sebelumnya memaksa jendela untuk diletakkan bersebelahan.

3. Windows 3.0

i.ytimg.com

Windows 3.0 adalah versi windows yang cukup sukses terjual secara komersial.Windiws versi ini dirilis tahun 1990. Windows versi ini memiliki peningkatan dalam kemampuan pada aplikasi Windows.

Versi 3.0 mampu mengizinkan pengguna untuk menjalankan beberapa aplikasi MS-DOS secara bersamaan.

4. Windows 3.1

pbs.twimg.com

Windows 3.1 muncul saat internet mulai menguasai sehingga mendapatkan pengguna secara banyak.

Beberapa peningkatan signifikan dari 3.1 adalah Manajer Program,Manajer File,penggunaan font True Type,Panel kontrol,dan banyak lagi.

3.1 memperkenalkan tombol gaya 3D dan kemampuan grafis yang jauh lebih baik yang memungkinkan mereka untuk menampilkan program sebagai ikon di Program Manager.

3.1 memiliki tambahan dukungan multimedia yang memungkinkan peningkatan besar bagi pengguna dengan kemampuan suara dan vidio. Windows 3.1 juga memperkenalkan dunia untuk ctrl-alt-delete.

5. Windows NT

images-wixmp-ed30a86b8c4ca887773594c2.wixmp.com

Windows 3.1 NT sangat berbeda dari versi konsumen Windows 3.1. Microsoft awalnya bermaksud agar sistem operasi disebut OS/2 NT karena pada awalnya dikembangkan sebagai bagaian dari proyek OS/2 dengan IBM.Setekah hubungan itu gagal,itu berganti nama menjadi Windows NT dan dirilis pada tahun 1993.

6. Windows 95

www.myconfinedspace.com

Windows 95 membawa perubahan yang menentukan cara kerja komputer hingga hari ini. ini adalah sistem operasi Microsoft pertama yang tidak dibangun di atas DOS,dan kebutuhan untuk mengetahui perintah berbasis teks berkurang secara drastis.

Di lansir dari Verge,versi ini mencantumkan peningkatan utama. Beberapa di antaranya mencakup dukungan umtuk nama file yang panjang,kemampuan jaringan yang lebih baik,profil pengguna,dan manjemen perangkat plug-and-play.

7. Windows 98

wallpapercave.com

Banyak tweak di Windows 98 yang menjadikan sistem operasi lebih mudah digunakan.Sementara tata letak dan tampilan sebagian besar tidak berubah.Penyesuaian yang dilakukan di bawah tenda berarti akan lebih stabil dan pengguna akan menghadapi hal yang dikhawatirkan adalah “blue screen death”.

Blue screen death adalah layar biru solid default yang muncul ketika sistem crash. Microsoft juga membuat perubahan untuk mengintegrasikan web ke dalam sistem operasi secara mulus.

Hal ini termasuk membuat jendela yang digunakan untuk mengakses file terlihat dan terasa seperti browsernya,Internet Explorer.

8. Windows Edisi Milenium

i.ytimg.com

Windows Milenium Edition adalah evolusi lain dari Win 95 yang menyertakan pembaruan dari Win 98 dan beberapa lainnya. Itu sama sekali bukan sisrm operasi baru dan memperkenalkan sedikit perubahan substansial.

Tujuan utamanya adalah untuk memperpanjang umur komputer pengguna rumahan yang belum cukup kuat untuk menjalankan sistem operasi berbasis NT,yang masih terbatas pada pengguna bisnis.

9. Windows 2000

aprender-libre.com

Windows 2000 memperkenalkan banyak alat yang berguna yang terus menjadi bagian dari Windows sampai saat ini. Ini termasuk Microsoft Installer,yang berfungsi untuk meningkatkan proses instalasi aplikasi.

Kemudian Recovery Console yang memungkinkan pengguna untuk memulihkaan file setelah crash.

10. Windows XP

static.toiimg.com

Hanya setahun setelah rilis Me dan 2000,Microsoft memperkenalkan perubahan terbesar pada sistem operasi Windows hingga saat ini.

Setelah bertahun-tahun mengembangkan dua set sitem operasi dengan NT berorientasi bisnis dan edisi konsumen berbasis DOS,XP memungkinkan Microsoft untuk akhirnya melepas semua fondasi MS-DOS dan mengintegrasikan NT ke dalam satu sistem operasi untuk mengatur semuanya.

Windows XP adalah perombakan besar-besaran Windows dan membuktikan dirinya sebagai sistem operasi yang stabil da ramah pengguna yang di inginkan Microsoft.

11. Windows Vista

venturebeat.com

Microsoft mengumumkan peluncuran Vista pada januari 2007. Bill Gates,ketua Microsoft pada sat itu,menghargai masukan jutaan penggunanya dalam pengembangan Vista.

Ia mengeklaim bahwa sistem baru ini akan menjawab kebutuhan yang di ungkapkan oleh pelanggannya. Bertepatan dengan rilis Vista hal ini juga menjadi pembaruan Microsoft Office.

12. Windows 7

mspoweruser.com

Microsoft membuat Windows 7 lebih handal dari pada Windows Vista. Selain itu,tingkat responsifitas Windows 7 juga lebih ditingkatkan,serta membuat proses booting dan shutdown lebih cepat lagi.

Pengguna komputer diharapkan lebih mudah dalam menyelesaikan tugas sehari-hari,membuat koneksi dan sinkronisasi antar perangkat lebih mudah,dan menjelajah dunia internet lebih memuaskan.

13. Windows 8

pcchip.hr

Di rilis pada tahun 2012,Windows 8 secara mendasar mengubah pengalaman pengguna dalam upaya untuk mengadaptasi sistem operasi. Versi ini digunakan pada basis pengguna intinya dengan komputer dekstop dan laptop pribadi.

Sistem aplikasi ini menggunakan mikroposesor ARM selain mikroposesor x86 buatan intel dan AMD. Antar muka Windows 8 diubah agar bisa digunakan para perangkat tablet sentuh.

14. Windows 10

cdn.vox-cdn.com

Windows 10 menandai perubahan penting lainnya untuk sistem operasi seperti yang dilakukan Windows 95 dan Windows XP. Itu berhasil mengintegrasikan fitur yang disesuaikan dengan layar sentuh tanpa mengurangi pengalaman pengguna dekstop.

15. Windows 11

zipcracked.com

Versi Windows terbaru ini adalah rilis uatama dari sistem operasi Windows NT yang dikembangkan oleh Microsoft.Windows 11 dirilis pertama kali pada 24 Juni 2021. Versi ini memiliki sistem operasi regenerasi dari Windows 10X.

Windows ini menampilkan perubahan banyak pasa shell Windows yang dipengaruhi oleh Windows 10X yang dibatalkan,termasuk salah satunya menu Start yang didesain ulang. Penggantian “live tiles” dengan panel “Widget” terpisah di taksbar.Pada versi ini Internet Explorer (IE) juga telah diganti dengan Microsoft Edge sebagai browser web default.

Sumber materi:

https://tekno.kompas.com/read/2022/10/03/19150067/sejarah-perkembangan-windows-dari-masa-ke-masa-?page=all

Sumber gambar:

  1. https://images-wixmp-ed30a86b8c4ca887773594c2.wixmp.com/f/a3b684a0-2ff2-4302-8e03-2971aba42473/dbvh8bs-54435823-8c77-4a58-8c30-5e7e8c5be51f.jpg/v1/fill/w_1024,h_379,q_75,strp/windows_1_0_logo__png_version__by_diondwitama24_dbvh8bs-fullview.jpg?token=eyJ0eXAiOiJKV1QiLCJhbGciOiJIUzI1NiJ9.eyJzdWIiOiJ1cm46YXBwOjdlMGQxODg5ODIyNjQzNzNhNWYwZDQxNWVhMGQyNmUwIiwiaXNzIjoidXJuOmFwcDo3ZTBkMTg4OTgyMjY0MzczYTVmMGQ0MTVlYTBkMjZlMCIsIm9iaiI6W1t7ImhlaWdodCI6Ijw9Mzc5IiwicGF0aCI6IlwvZlwvYTNiNjg0YTAtMmZmMi00MzAyLThlMDMtMjk3MWFiYTQyNDczXC9kYnZoOGJzLTU0NDM1ODIzLThjNzctNGE1OC04YzMwLTVlN2U4YzViZTUxZi5qcGciLCJ3aWR0aCI6Ijw9MTAyNCJ9XV0sImF1ZCI6WyJ1cm46c2VydmljZTppbWFnZS5vcGVyYXRpb25zIl19.ptk9BJ5PIorrO9My9fqlIej30O6AfzhEf3IaE8AOH7o
  2. https://winworldpc.com/res/img/screenshots/da0a6cda7c563cbb4033b8910d61e567ed293af2595355c543c473569c2c70c3.png
  3. https://i.ytimg.com/vi/0fpvtSU3FrU/maxresdefault.jpg
  4. https://pbs.twimg.com/media/D3gACJgXkAAL8QI.jpg
  5. https://images-wixmp-ed30a86b8c4ca887773594c2.wixmp.com/f/f36ef9ae-d6b1-4fb3-af3b-2ebe43a6402c/d7k5mry-2b51b445-eca6-4fe5-b2bc-5c592e6a4eb4.png/v1/fill/w_1192,h_670,q_75,strp/windows_nt_by_gpolydoros-d7k5mry.png?token=eyJ0eXAiOiJKV1QiLCJhbGciOiJIUzI1NiJ9.eyJpc3MiOiJ1cm46YXBwOjdlMGQxODg5ODIyNjQzNzNhNWYwZDQxNWVhMGQyNmUwIiwic3ViIjoidXJuOmFwcDo3ZTBkMTg4OTgyMjY0MzczYTVmMGQ0MTVlYTBkMjZlMCIsImF1ZCI6WyJ1cm46c2VydmljZTppbWFnZS5vcGVyYXRpb25zIl0sIm9iaiI6W1t7InBhdGgiOiIvZi9mMzZlZjlhZS1kNmIxLTRmYjMtYWYzYi0yZWJlNDNhNjQwMmMvZDdrNW1yeS0yYjUxYjQ0NS1lY2E2LTRmZTUtYjJiYy01YzU5MmU2YTRlYjQucG5nIiwid2lkdGgiOiI8PTExOTIiLCJoZWlnaHQiOiI8PTY3MCJ9XV19.xDhQtxR-E8eM12svinEhWiGhhRIEqaHNNo4sZel9190
  6. https://www.myconfinedspace.com/wp-content/uploads/2012/12/microsoft-windows-95.png
  7. https://wallpapercave.com/wp/IkkCQJo.jpg
  8. https://i.ytimg.com/vi/YAcbEUn3ycM/hqdefault.jpg
  9. https://aprender-libre.com/wp-content/uploads/2018/09/windows_2000___remake_wallpaper_by_jcpag2010-dbgqs7j1-1024x576.jpg

10. windows xp https://static.toiimg.com/photo/34866628.cms

11. https://venturebeat.com/wp-content/uploads/2017/04/windows_vista_logo.jpg?resize=1200%2C600&strip=all

12. https://mspoweruser.com/wp-content/uploads/2016/05/Windows-7-featured-image.png

13. https://pcchip.hr/wp-content/uploads/2021/04/Windows-8.jpg

14. https://cdn.vox-cdn.com/thumbor/qdoNGQ9guCNpDk-_vsUlAj69L44=/0x107:2040x1255/1600x900/cdn.vox-cdn.com/uploads/chorus_image/image/55165141/mswindows2_2040.0.0.jpg

15. https://zipcracked.com/wp-content/uploads/2021/07/Windows-11-Download-ISO-64-bit-With-Crack-Full-Version.jpg

--

--