Animasi Visual Persebaran Virus Wuhan (Coronavirus 2019-nCOV)

Bima Putra Pratama
4 min readJan 30, 2020

--

Saat ini dunia sedang di hebohkan dengan berita tentang penyebaran virus 2019-nCOV yang berawal dari daerah Wuhan di China. Kejadian ini pertama kali dilaporkan pada tanggal 31 Desember 2019 dan saat ini penyebaran nya masih terus berlangsung. Saat ini kasusnya masih terus bertambah dan negara di luar China juga sudah ada yang melaporkan kasus serupa.

Berkaitan dengan hal tersebut saya membuat visualiasi bergerak tentang persebaran virus wuhan ini. Hal ini bertujuan untuk memberikan informasi dan melihat bagaimana persebaran virus ini dari hari ke hari.

Pembuatan animasi tersebut dapat dilakukan dengan menggunakan tableau dan kali ini saya akan menjelaskan langkah langkah membuat animasi tersebut.

Tahap 1 Mempersiapkan Data

Dataset yang digunakan berasal dari berbagai sumber termasuk WHO, U.S. CDC, ECDC, China CDC (CCDC), NHC and DXY yang sudah di kumpulkan menjadi satu oleh tim dari John Hopkins University (JHU).

Dataset tersebut dapat di unduh pada link ini : Wuhan_Dataset. Data ini mulai di kumpulkan pada tanggal tanggal 21 January 2020 dan data terakhir di update pada tanggal 27 January 2020.

Di dalam dataset tersebut terdapat data-data provinsi dan jumlah orang yang terkonfirmasi sudah terjangkit virus, meninggal serta berhasil selamat dari serangan virus tersebut. Dalam file tersebut laporan pertanggal di bedakan dalam sheet yang berbeda beda.

Tahap 2 Menggabungkan Data

Pertama kita harus membuat koneksi ke google sheet pada tableau

Selanjutnya kita harus menggabungkan data di tiap sheet yang berbeda menjadi satu dengan menggunakan fungsi union.

Kemudian kita harus menggabungkan kolom-kolom yang memiliki isi data yang sejenis tetapi berbeda nama kolom. Sebagai contoh kolom Last Update dan kolom Date Last Update serta kolom Demised dan kolom Death Untuk menggabungkan ini kita bisa menggunakan fungsi Merge Missmatched Filed pada tableau.

Selain itu kita juga perlu membuat group yang mengelompokkan Mainland China dan China. Hal ini karena di dataset untuk penamaan negara China di gunakan dua nama tersebut dan kita harus membuatnya menjadi satu saja yaitu China.

Tahap 3 Membuat Calculated Field

Selanjutnya kita perlu membuat calculated field untuk membuat kondisi agar menampilkan state/provinsi di daerah yang terdapat data tersebut atau menampilkan negara jika tidak ada data provinsi nya.

Kita perlu membuat dua calculated field yaitu StatelessCountry dan StateCountry.

Tahap 4 Membuat Peta Visualisasi

Pada proses pembuatan visualiasi ini kita akan membuat dual-axis map agar dapat menggabungkan lokasi yang memiliki data state dan yang tidak ada data state.

Langkah awal adalah kita membuat peta dengan data StateCountry untuk menampilkan data daerah yang terdapat informasi state.

Selanjutnya kita copy and paste Longitude data ke sebelah kanan pill longitude yang sudah ada. (shortcut untuk ini adalah tahan command untuk di mac dan ctrl untuk di windows sambil menggeser pil tersebut ke tempat yang di perlukan). Kemudian mengganti pil di Marks ke dua menjadi StatelessCountry dari sebelumnya adalah StateCountry. Terakhir klik kanan di salah satu longitude dan pilih Dual-Axis untuk menggabungkan dua data geometri tersebut.

Tahap 5 Membuat Animasi

Langkah yang harus dilakukan agar menampilkan animasi cukup mudah. Kita hanya perlu memasukkan dimensi waktu ke bagian Pages. Pada visualisasi kali ini kita perlu memasukkan dimensi Date last updated ke pages dan membuatnya menjadi menampilkan DAY. Selain itu juga mengganti measurement menjadi nilai MAX untuk hari tersebut.

Kita juga dapat mengganti latar belakang peta menjadi lebih gelap agar titik di peta menjadi lebih terlihat.

Untuk memulai animasi kita tinggal klik start pada kontrol pages.

Demikian langkah langkah yang diperlukan untuk membuat animasi data visual. Sebagai tambahan saya juga membuat dashboard statis tentang persebaran virus Wuhan ini.

--

--

Bima Putra Pratama

Former Mine Engineer who passionate about data and became Data Scientist