How Important is UI/UX

Calmeryan Jireh
3 min readMar 20, 2022

--

User Interface(UI) dan User Experience(UX) merupakan dua hal yang tidak dapat dipisahkan yang menjadi aspek krusial dalam pembuatan desain suatu aplikasi. Kebutuhan user yang semakin meningkat mendorong pentingnya aspek kemudahan user dalam penggunaan suatu aplikasi. Bagaimana cara suatu desain aplikasi dapat memberikan kemudahan dan pengalaman yang baik kepada user menjadi suatu permasalahan yang krusial.

sumber: https://www.jetorbit.com/blog/wp-content/uploads/2019/09/UX-vs-UI-Persamaan-dan-Perbedaan-1.png

User Interface
User Interface yang seringkali disingkat dengan UI adalah bagaimana cara seorang user berinteraksi dengan suatu aplikasi. Elemen dari suatu UI bervariasi dari warna tampilan, tema warna, tombol, ukuran font dan elemen-elemen lainnya.

User Experience
User Experience yang seringkali disingkat dengan UX adalah pengalaman yang diperoleh user saat menggunakan suatu aplikasi. UX membahas bagaimana dampak yang diberikan aplikasi kepada penggunanya. Seorang user bisa saja mendapatkan pengalaman yang tidak baik ketika menggunakan suatu aplikasi oleh karena faktor-faktor tertentu. Maka dari itu studi UX memfokuskan bagaimana suatu aplikasi dapat memberikan pengalaman yang baik kepada penggunanya.

Pentingnya UI/UX
Bagi seorang developer, dampak yang diberikan UI/UX dari suatu aplikasi merupakan hal yang tidak dapat dipandang sebelah mata. Dengan memaksimalkan UI/UX, developer dapat meningkatkan nilai yang diberikan user yang menggunakan aplikasinya. Nilai dari user tidak berarti nilai tertulis seperti rating ataupun review. Ketika seorang user nyaman dan menyukai suatu aplikasi, terdapat kemungkinan besar untuk user tersebut melanjutkan pemakaian. Hal ini seringkali menjadi tujuan dari pembuatan suatu aplikasi, yaitu memperoleh pengguna aplikasi tersebut. Lantas suatu developer perlu memperoleh informasi bagaimana meningkatkan UI/UX untuk lebih lanjut mengembangkan aplikasi yang dibuat.

UI/UX Awareness
Dalam pengembangan aplikasi, perlu adanya kesadaran yang dimiliki tim terhadap UI/UX aplikasi yang sedang dikembangkan. Setiap anggota tim harus memahami secara teliti mengenai panduan standar dari implementasi desain yang ada. Aturan mengenai desain suatu aplikasi seringkali disepakati bersama oleh tim yang terlibat sehingga pekerjaan yang ada dapat mewujudkan goals yang ingin dicapai dari standar desain tersebut. Standar desain ini dibuat berdasarkan beberapa pertimbangan seperti apa tema yang dibawakan oleh sebuah aplikasi, siapa calon pengguna dari aplikasi tersebut yang nantinya akan dibuat menjadi persona dan apa utilitas yang ingin disediakan oleh suatu aplikasi. Dari semua pertimbangan yang ada akan didapatkan suatu flow atau alur untuk bagaimana suatu desain aplikasi terbuat.

UI/UX Awareness in Sipeerki
Sipeerki sebagai suatu wadah yang menjadi tempat review karya ilmiah dilaksanakan memerlukan kepekaan yang baik untuk segi UI maupun UX. Untuk mewujudkan UI/UX yang baik, tim developer membuat panduan desain dengan mempertimbangkan beberapa faktor, salah satunya dan yang terpenting adalah persona.

Persona 1
Persona 2

Sipeerki dibuat dengan UI/UX yang menjadikan persona sebagai fokus utama. Keseluruhan desain dari aplikasi memiliki tujuan yang sama yaitu bagaimana Sipeerki dapat mewujudkan goals yang ingin dicapai user.

UI/UX Implementation in Sipeerki

Login Page

Penerapan UI/UX dalam Sipeerki membawakan pengalaman yang diperlukan user. Desain yang rapih namun elegen memberikan interface yang baik namun tetap menyesuaikan tujuan yang ada yaitu memberikan alur yang cepat melalui tampilan yang simpel. Selain itu feedback yang informatif memudahkan user ketika menemui masalah dalam penggunaan Sipeerki.

Daftar Karya Ilmiah Page

Dalam pembuatan halaman Daftar Karya Ilmiah, aspek yang diutamakan adalah utilitas dari halaman ini. Tujuan utama user ketika mengakses halaman ini adalah menyelesaikan task yang diberikan yaitu review karya ilmiah atau melihat detail karya ilmiah. Maka dari itu desain dari halaman ini dibuat untuk menunjang task yang akan dikerjain user dengan mencari titik seimbang antara desain yang baik dan fungsionalitas yang diberikan melalui experience pengguna.

--

--