ALUR PROSES BPMN ORDER TO CASH (O2C) PADA ALFAMART

Carlo Agastya
2 min readFeb 25, 2023

--

  1. Order to Cash

order to cash merupakan proses pencatatan penjualan yang mulai dari pesanan masuk hingga penyerahan barrang diterima oleh konsumen. Pada umumnya, modul yang berkaitan dengan O2C meliputi sales, inventory, dan accounting.

2. Business Process Modeling Notation (BPMN)

BPMN merupakan salah satu diagram alur proses bisnis yang sangat membantu suatu perusahaan untuk mencapai tujuannya. Saat ini hampir semua perusahaan atau organisasi menggunakan diagram alur BPMN. Hal ini disebabkan karena dengan menggunakan diagram alur ini, alur dari proses bisnis yang digambarkan menjadi sangat jelas.

3. Diagram Alur BPMN Order to Cash Pada Alfamart

Proses dimulai dengan pemesanan yang dibuat oleh pelanggan melalui mesin kasir atau aplikasi mobile Alfamart. Setelah pesanan diterima, Alfamart akan melakukan pengiriman barang atau jasa yang dipesan oleh pelanggan. Setelah barang atau jasa diterima oleh pelanggan, pelanggan akan melakukan pengecekan atas barang yang diterima dan memberikan konfirmasi penerimaan.

Setelah konfirmasi penerimaan diterima, Alfamart akan melakukan penagihan atas barang atau jasa yang telah diberikan kepada pelanggan. Setelah pelanggan menerima tagihan, pelanggan akan melakukan pembayaran melalui mesin kasir atau aplikasi mobile Alfamart. Setelah pembayaran diterima, Alfamart akan melakukan rekonsiliasi untuk memastikan bahwa pembayaran yang diterima sesuai dengan tagihan yang diberikan. Setelah proses order to cash selesai, Alfamart akan melakukan pelaporan dan memperbaharui catatan transaksi yang dilakukan.

Sekian penjelasan mengenai bisnis proses procure to pay yang dapat saya jelaskan. Apabila terdapat proses yang salah saya mohon maaf karena ini dibuat hanya sebatas pemahaman saya :). Semoga bermanfaat dan Terimakasih sudah mau berkunjung XD

#universitasudayana #kemendikbudristek #studiindependenbersertifikatmandiri #kampusmerdeka #magangmerdeka #erp #odoo #odooindonesia #Odoo #OdooIndonesia#PTCtechERPIndonesia #EnterpriseResourcesPlanning #sisteminformasiintegrasi #totalintegratedsolution #businessdigitaltransformer #crm #sales #accounting #manufacturing #inventory #purchase #teknikindustri #teknikinformatika #ilmukomputer #manajemen #sisteminformasi #akuntansi #akuntansikeuangan #teknikkomputer #Navigasi

--

--