Memahami Kematian Lewat Kacamata Seneca

Dahelia Saputri
2 min readNov 30, 2023

--

“Barang siapa tidak memahami cara mati yang baik, dia akan menjalani hidupnya dengan buruk.” (Ihwal Ketenangan Pikiran 11.4)

PIXABAY

Tulisan ini akan mengutip berbagai pandangan Seneca dalam memaknai kematian, — peristiwa yang akan dihadapi semua orang.

Seneca, diketahui kerap meminjam gagasan Epikouranisme, menyatakan bahwa kematian hanyalah pemburaian kehidupan menjadi elemen-elemen lebih kecil yang akan menjadi ‘kehidupan’ baru dalam wujud lain.

Ia juga menunjukkan bahwa ketakutan tentang kematian, bukan hanya membuat proses menghadapi sakaratul menjadi lebih sulit, tetapi juga menodai kehormatan dan integritas moral seluruh kehidupan.

“Apa yang memberatkanmu untuk kembali ke tempat asalmu? Barang siapa tidak memahami cara mati yang baik, dia akan menjalani hidupnya dengan buruk.”

Maka, sudah sepatutnya kita kembali merenungkan dan mendefinisikan makna kehidupan yang saat ini kita jalani.

“Sebab itu, kita harus, pertama-tama dan yang terutama, menurunkan harga yang kita tetapkan untuk kehidupan dan menganggap setiap tarikan napas kita tidak berbeda dengan semua yang kita pandang murah.”

Bukan hanya itu, Seneca juga mengingatkan bahwa kematian merupakan hal yang akan dihadapi semua orang.

“Kita semua tahu hal yang sama akan menimpa kita semua, tetapi takut menghadapi ajal itu sendiri seringkali menjadi penyebab kematian.”

Dalam kutipannya pula, Seneca mengungkapkan bahwa ketakutan akan kematian juga tidak akan membantu kita memiliki kehidupan yang lebih baik.

“Orang yang takut akan kematian tidak akan pernah membantu orang-orang yang masih hidup.”

Maka, penting bagi kita untuk melepaskan semua rasa kepemilikan terhadap segala hal di dunia ini.

“Namun, dia yang telah mengetahui bahwa kematian sudah tersurat begitu dia dikandung akan hidup dengan berpegang pada prinsip ini dan di saat yang bersamaan dia akan memastikan, dengan mengggunakan kekuatan berpikirnya, bahwa segala yang menimpanya tidak ada yang mengejutkan.”

--

--

Dahelia Saputri
0 Followers

she is in the process of trial and error; of course, on her own.