Operator Kereta Api Jerman Bermitra Dengan Platform Blockchain Unibright

digitalexchange.id
2 min readDec 25, 2018

Operator kereta api Jerman, Deutsche Bahn AG (DB) telah bermitra dengan platform integrasi blockchain Unibright untuk memeriksa proses tokenisasi dalam ekosistemnya. Menurut siaran pers yang diterbitkan pada Selasa, 18 Desember 2018.

DB menunjuk Unibright untuk membuat persiapan dalam workshop internal, yang didedikasikan untuk membuat tokenisasi aset perusahaan. Layanan kereta api, dianggap sebagai hal terbesar di Eropa, sehingga DB ingin mengetahui apakah solusi desentralisasi dapat memotong biaya operasional yang dikeluarkan dan apakah dapat membantu DB berinteraksi dengan anggota lain dari industri perjalanan yang sama.

Unibright mengembangkan proof of concept (PoC) yang didasarkan pada gagasan bahwa blockchain dapat menghubungkan berbagai bidang perjalanan, seperti perjalanan tunggal, jarak tempuh, katering, pemesanan hotel atau bahkan transportasi lokal.

Untuk mencapai hal itu, setiap bagian dari perjalanan harus diberi token. Di PoC, token dapat dibeli dan dijual oleh pelanggan atau ditukar dengan layanan lain. Selain itu, token dapat digunakan oleh penerbit sebagai hadiah untuk pelanggan setia.

Unibright telah menawarkan akan membangun ekosistem pada Protokol NEM dan kerangka kerja yang dikembangkan secara khusus, di mana token dapat diatur dalam kelompok, seperti untuk perjalanan, makanan, dan akomodasi.

Seperti yang dilaporkan sebelumnya, perusahaan kereta api nasional Swiss juga telah menguji blockchain pada November ini. Operator kereta api telah menyelesaikan PoC untuk sistem manajemen identitas berbasis blockchain.

--

--

digitalexchange.id

The Future of Digital Assets Exchange in Indonesia. A Truly Exchange with The Fastest & Simplest Way to Buy, Sell & Manage your Digital Assets.