TUTORIAL DESAIN GRAFIS

Donijuniawar
6 min readNov 12, 2021

--

TUTORIAL DESAIN GRAFIS PRODUK MAKANAN

Software yang digunakan adalah Adobe Photoshop.

· Langkah Awal

  1. Membuka photoshop.

2. Klik file lalu klik new atau ctrl + N.

3. Lalu costum ukuran, karena membuat desain untuk feeds ig jadi kami menggunakan 1080 × 1080.

4. Pilih background yang diinginkan, kami menggunakan background transparent, lalu klik oke.

· Membuat Background

  1. Klik tools color picker (set foreground color) untuk memilih warna background yang diinginkan, dan kami menggunakan warna hitam untuk backgroundnya, lalu klik oke.

2. Klik paint booket tools, lalu klik background transparan nya sehingga background kini sudah berwarna hitam sesuai dengan yang diinginkan.

· Membuat Garis Sinar Cahaya

  1. Buatlah dulu di file baru dengan klik new file seperti di awal.

2. Masukan gambar garis sinar lampu warna abu-abu berbentuk file .png yang telah di download, lalu crop dan zoom.

3. Ubah mode layer gambar menjadi screen yang awalnya normal, opacity nya turunkan sesuai keinginan.

4. Crop gambar tersembut menjadi bulat dengan cara klik rectangular marquee tools, pilih eleptical marquee.

5. Sesuaikan dengan ukuran yang diinginkan, lalu drag ke file background awal.

· Membuat Light Effect

  1. Membuat layer baru, klik blending options.

2. Pilih blending costume, pilih blend mode nya hard light dan sesuaikan opacity nya, disini kami opacity nya 76%, advanced belending opacitynya 100%.

3. Masukan setting yang diingikan, dan warna blend if yang diinginkan, blend if yang kami gunakan warna grey.

4. Bisa juga mainkan gradient fill yang diinginkan untuk menentukan gradien yang kami pakai hitam, putih dan grey, style nya radial, angle 90º, dan scale nya 100%.

5. Ceklis dither dan align with layer.

· Membuat Hiasan Sayuran

  1. Siapkan gambar sayuran yang diinginkan, disini kami menggunakan gambar cabai tomat utuh, potongan tomat, potongan bawang bombai, dan potongan paprika. Pastikan gambar sudah berbentuk .png atau berlatar belakang transparan.

2. Lalu gambar sayuran diberikan filter blur, klik layer sayuran misalkan layer tomat utuh.

3. Klik filter, pilih blur, dan pilih lagi gaussian blur.

4. Lalu tempatkan gambar sayuran sesuai keinginan.

· Memasukan Gambar Burger

  1. Siapkan gambar burger, jika gambar belum .png atau backgroundnya transparan, hapus background menggunakan eraser tools.

2. Burger kami berlatar belakang putih maka dihapus latarnya dengan eraser tools dan pilih magic eraser tools.

3. Drag foto burger ke background, lalu posisikan burger sesuai keinginan.

· Membuat Bayangan Bawah Burger

  1. Membuat new layer, taruh dibawah layer gambar burger.

2. Klik blending options, pilih blending costum, drop shadow, dan color overlay.

3. Pada blending custom, pada general blending modenya normal opacity nya menjadi 80%.

4. Pada avanced blending fill opacity nya menjadi 77%, blend if nya gray, dan settingan yang lain sesuai keinginan.

5. Pada drop shadow blend mode nya multiply, opacity nya 75% anglenya 120º, dan setinggan lainnya sesuai keinginan.

6. Lalu ceklis use global light dan layer knocks out drop shadow.

7. Pada color overlay blend modenya normal opacity nya 100% warnanya sesuaikan dengan keingan, kami menggunakan warna abu kehitaman.

· Membuat Teks

  1. Siapkan kata-kata yang ingin diinformasikan.

a. Smoked Beff ’ Double Patty

b. Stay Home, We Deliver

c. Buy One Get 1

d. Grab It Fast!

e. Promo runs from: November 15 to 20, 2021

f. For Delivery

g. 022–165–842

2. Klik horizontal type tools atau tools teks untuk membuat teks.

3. Buat teks satu persatu, pilih font yang diinginkan, warna teks yang diinginkan.

a. Smoked Beff’ Double Patty : font showcard gothic, teks Smoked Beff’ Double warna putih dan teks Patty warna kuning

b. Stay Home, We Deliver : font stencil std, teks warna putih

c. Buy One : font elephant, teks warna putih

d. Get 1 : font mistral, teks warna kuning

e. Grab It Fast! : font impact, teks warna kuning

f. Promo runs from: November 15 to 20, 2021: font tw cen MT condensed, teks warna putih

g. For Delivery : font futura-medium, teks warna kuning

h. 022–165–842 : font tw cen MT condensed extra bold, teks warna putih

4. Atur ukurannya dan posisikan sesuai keinginan.

· Masukan Gambar Pendukung

  1. Masukan gambar logo bisnis burger + nama bisnis, atur ukurannya dan posisikan

2. Masukan gambar logo telephone, atur ukurannya dan posisikan

3. Masukan gambar png bubble sky, atur ukurannya dan posisikan

--

--