Bagaimana “Musik” bisa membantu memberikan kekuatan dalam hidup

Ebrina Victoria Bangun
2 min readNov 30, 2022

--

Sudah sebulan sejak saya fokus berbagi makna lagu yang saya dengar di media sosial Tiktok milik saya.

Bagi saya musik sudah menjadi bagian yang tidak bisa dilepaskan dalam hidup. Hampir sebagian waktu Saya habiskan untuk mendengarkan lagu saat sedang beraktivitas.

Musik memiliki pengaruh yang besar, setiap melodi dan lagu yang dibawakan masing-masing penyanyi memiliki mantranya tersendiri. Hal itu juga yang saya rasakan.

Musik yang didengar secara tidak langsung bisa mempengaruhi mood para pendengarnya. Ketika kita sedang mendengar lagu yang bermelodi cepat atau bernuansa mengembirakan kita cenderung berbahagia walaupun cerita atau makna yang terdapat pada lagu tersebut sebenarnya belum tentu kita pernah rasakan, namun perasaan bahagia yang ada pada lagu tersebut ikut tersalurkan kedalam perasaan pendengarnya. Saya mengambil contoh pada lagu Its You milik Max yang berkolaborasi dengan penyanyi asal Vietnam Keshi. Melodi dan lirik dari lagu tersebut memberikan rasa bahagia dan perasaan jatuh cinta walaupun pendengarnya belum tentu sedang merasakaan perasaan tersebut. Saya juga saat pertamakali mendengar lagu tersebut ikut merasakaan perasaan dicintai dan bahagia ketika mendengar lagu Its You milik penyanyi asal Amerika Serikat, Max tersebut.

Setelah saya berbagi makna lagu Its You pada media sosial Tiktok saya dan beberapa komentar juga mengatakan demikian, mereka sepakat lagu tersebut menyalurkan perasaan bahagia dan perasaan dicintai walaupun tidak sedang jatuh cinta.

Selain itu, lagu yang bertempo lambat dan cenderung memiliki makna sedih lebih banyak digemari. Saat merasa sedih terkadang kita membutuhkan lagu yang bisa menemani kita disaat mengalami hari yang buruk atau situasi yang tidak menyenangkan, sehingga perasaan sedih yang kita rasakan bisa lebih tersalurkan.

Mendengar lagu galau saat kita sedang sedih terkadang membuat kita merasa seperti sedang ditemani walau hanya lewat alunan lagu.

Menurut Saya musik bisa menemani kita dimasa-masa kelam dan menyembuhkan perasaan. Musik juga bisa membantu untuk bisa bertumbuh menghadapi permasalahan yang sedang dihadapi.

Saya juga pernah membuat sebuah konten pada media sosial Tiktok yang membahas 5 lagu Lany yang bisa menemani kita dalam masa patah hati.

Tahapan patah hati yang umum dibicarakan dibagi kedalam 5 tahapan, yaitu Denial, Anger, Bargaining, Depression, Acceptance. Saya membagi lagu Lany tersebut kedalam masing-masing tahapan.

Denial: Thick and Thin.

Anger: Congrats.

Bargaining: Taking Me Back

Depression: Thru These Tears

Acceptance: I don’t wanna love you anymore.

Setelah merilis konten tersebut beberapa komentar juga mengatakan bahwa lagu Lany berhasil menemani mereka untuk melewati masa-masa patah hati. Bukan hanya lagu Lany, lagu yang dibawakan oleh penyanyi lain juga berhasil menemani ketika sedang berhadapan dengan masa patah hati yang menyesakkan dada.

Bagian terbaik tentang musik adalah bagaimana musik bisa mengkomunikasikan perasaan dan emosi yang sulit dikatakan secara langsung. Terkadang sulit bagi kita mengatakan apa yang dirasakan, dan musik mengambil peran tersebut.

Saya percaya bahwa musik membantu saya untuk bertahan dan menikmati setiap momen dalam hidup. Musik menyentuh jiwa dan terkadang hal yang tidak bisa kita dapatkan seperti validasi terhadap perasaan yang dirasa bisa kita rasakan melalui musik. Energi dan kekuataan musik dari alunan nada dan lirik lagu berhasil memberikan kekuatan.

--

--