Tips Berjualan Pulsa dan Cara Menghitung Keuntungan

Endo Sulistio
3 min readOct 3, 2022

--

Kebutuhan masyarakat terhadap internet saat ini bisa dikatakan menjadi sesuatu yang sangat penting. Terutama di masa pandemi yang membuat hampir semua orang melakukan pekerjaan dari rumah dan adanya jaringan internet menjadi kebutuhan yang paling mendesak. Momen tersebut bisa Anda jadikan peluang untuk dijadikan lahan bisnis, seperti berjualan pulsa, jasa convert pulsa, pembelian paket data internet, dan bisnis — bisnis yang berkaitan dengan dunia digital lainnya.

Peluang Bisnis Pulsa

Bisnis dengan memanfaatkan penjualan produk digital menjadi pilihan yang menjanjikan meskipun modal awalnya tidak terlalu besar. Salah satu pemanfaatan produk digital ini yaitu dengan berjualan pulsa. Dengan bermodal ponsel Anda sendiri dan sejumlah uang, Anda dapat membeli sejumlah deposit untuk dijadikan modal awal berjualan pulsa.

Karena penggunaan internet yang meningkat sejak adanya program kerja dari rumah atau WFH, kebutuhan masyarakat akan pulsa pun meningkat. Seperti yang telah kita ketahui, untuk dapat menikmati jaringan internet dari ponsel Anda, Anda harus melakukan pembelian paket data internet. Pembelian paket data internet tersebut pun pembayarannya dilakukan melalui pulsa, meskipun ada juga cara langsung membeli paket data dengan jasa convert pulsa.

Membuka bisnis berjualan pulsa pun tidak hanya sebatas menjual pulsa dengan nominal tertentu saja. Dari saldo deposit yang Anda miliki, Anda juga dapat menerima transaksi pembelian paket data, pembayaran tagihan, pembelian voucher, pengisian saldo dompet digital, dan sejenisnya.

Tips Berjualan Pulsa

Tingginya kebutuhan masyarakat terhadap pulsa saat ini dipengaruhi oleh perkembangan dunia digital yang mengharuskan semua akses yang menggunakan internet. Selain pembelian pulsa untuk membeli paket data internet, sebagian masyarakat juga memanfaatkan pulsa untuk membayar biaya berlangganan layanan digital, contohnya biaya langganan aplikasi nonton film streaming.

Semakin banyaknya peluang ini, semakin menggiurkan pula kesempatan untuk berbisnis pulsa yang menjadi dasar kebutuhan masyarakat terhadap akses internet. Untuk dapat menjalankan bisnis pulsa dengan baik, Anda perlu mengetahui tips — tips berikut ini agar Anda bisa menjalankan bisnis pulsa yang menjanjikan.

  1. Mencari distributor

Langkah pertama menjalankan bisnis pulsa ini yaitu Anda perlu mencari agen penyedia atau distributor yang memberikan pelayanan yang baik. Distributor ini Anda butuhkan untuk membeli deposit pulsa sebagai modal untuk berjualan. Carilah distributor yang memiliki respons cepat, produk apa saja yang ditawarkan, penawaran harga yang masuk akal, penyelesaian komplain, dan sebagainya sehingga Anda juga nyaman saat menjalankan bisnis Anda.

2. Menetapkan harga jual

Setelah Anda menemukan distributor yang tepat, saatnya Anda menetapkan harga jual. Penentuan harga jual sederhana saja, dari menghitung harga modal, biaya operasional yang diperlukan, keuntungan yang diinginkan, dan perbandingan harga pasaran dengan produk serupa.

Anda bisa saja menentukan harga jual lebih murah dibandingkan pesaing, namun tetap pada perhitungan keuntungan yang masih sesuai. Anda pun bisa menetapkan harga jual yang lebih tinggi dari harga pasaran asalkan Anda memiliki nilai lebih yang membuat produk Anda layak bernilai jual tinggi.

3. Manfaatkan server lebih dari satu

Disarankan untuk Anda menggunakan server lebih dari satu untuk berjaga — jaga jika salah satu server mengalami gangguan yang menyebabkan transaksi Anda terhambat. Dengan menggunakan lebih dari satu server, Anda bisa melakukan transaksi kapan pun bahkan jika salah satu server sedang mengalami gangguan.

4. Memberi pelayanan 24 jam

Terkadang banyak orang membutuhkan pulsa di waktu — waktu tertentu yang tidak dapat diduga. Biasanya di jam — jam tertentu seperti tengah malam atau dini hari, banyak orang kesulitan mencari penjual pulsa ataupun jasa convert pulsa Jika Anda bisa memberi pelayanan yang selalu online 24 jam, ini akan menjadi nilai lebih terhadap bisnis Anda dan sekaligus meningkatkan omset Anda.

5. Tawarkan varian produk lainnya

Berbisnis produk digital tidak hanya sebatas pulsa, ada banyak varian produk digital yang bisa Anda tawarkan juga sebagai pelaku bisnis. Contohnya, seperti pembelian paket data internet langsung, pembelian token listrik, pembelian voucher game, jasa transaksi pembayaran layanan digital, jasa tukar pulsa menjadi saldo dompet digital, dan sebagainya. Dengan banyaknya varian produk yang ditawarkan, bisnis Anda tentunya akan banyak dicari orang — orang dengan berbagai macam kebutuhannya.

6. Hitung keuntungan dengan membuat laporan periodik

Membuat laporan penjualan secara periodik, misal dalam periode satu bulan mempermudah Anda dalam menghitung keuntungan. Catat setiap transaksi yang terjadi dan beri rinciannya di setiap transaksi yang terjadi. Kemudian data — data tersebut Anda kumpulkan untuk dibuat laporan bulanan dan hitung apakah data di laporan dan keuntungan yang didapat sesuai.

Kesimpulannya, berjualan pulsa saat ini tidak hanya bertransaksi nominal pulsa, tapi Anda juga bisa menyediakan produk digital lainnya dan jasa convert pulsa sehingga Anda bisa mendapatkan pemasukan yang menjanjikan dari bisnis berjualan pulsa Anda dengan menerapkan tips — tips di atas.

--

--