SNA Part 1 — History of Graph

--

Sejarah Teori Graf dimulai di Königsberg, abad ke-18. Kota itu punya sungai, pulau, dan tujuh jembatan.

Ada pertanyaan menarik “Bisa nggak sih jalan dari satu area ke area lain dan nyebrangin semua jembatan cuma sekali? “

Nah, Leonhard Euler tahun 1735 buktiin bahwa itu nggak mungkin. Dia fokus sama urutan nyebrangin jembatan, bukan jalur di tiap area. Dari situ, Euler bikin dasar Teori Graf. Jadi, area jadi titik, jembatan jadi garis, dan masalahnya jadi graf.

Euler punya ide mengubah masalah jalan-jalan di Königsberg jadi sesuatu yang lebih sederhana. Dia anggep setiap area kayak titik dan setiap jembatan kayak garis. Dengan begini, masalah kompleksnya jadi bisa dipahami dengan lebih mudah. Itu sebabnya Teori Graf jadi makin berkembang pesat sejak saat itu.

--

--