Tips Merawat Monstera

Gumi Bamboo
3 min readSep 19, 2019

--

Dengan memulai hidup minim sampah tidak jarang membuat kita lebih mencintai lingkungan dan mulai penasaran mencoba untuk bercocok tanam baik untuk tanaman hias ataupun sayuran dan buah-buahan yang bisa di konsumsi sendiri. Nah, di minggu ini, kami akan membahas salah satu tanaman hias yang sangat populer yaitu Monstera.

Monstera Deliciosa adalah jenis tanaman merambat atau menjalar, habitatnya di hutan tropis bagian selatan Meksiko sampai Panama. Di sebut monstera karena ukuran tanaman yang bisa mencapai puluhan meter di alam bebas, monstera memiliki kekhasan pada daunnya yang lebar dan sobek-sobek. Tak heran karena keunikan yang di milikinya maka meningkat pula peminat tanaman varian ini dan kebanyakan dari kaum wanita. Monstera dapat menjadi tanaman indoor, selain untuk memperindah interior ruangan, menyejukkan ruangan, dapat membawa energi positif serta meningkatkan produktivitas, monstera juga dapat tumbuh subur di luar ruangan mempercantik halaman rumah.

credit: domino.com

Berikut hal dasar yang perlu diketahui untuk perawatan yang baik.

  1. Media Tanam

Sebelum menanam Monstera deliciosa di pot, perlu di perhatikan dulu apakah media tanam sudah memiliki nutrisi yang cukup untuk tumbuh kembang tanaman. Media tanam yamg digunakan tidak jauh berbeda dengan tanaman hias lainnya. Komposisi yang baik digunakan untuk tanaman ini terbuat dari campuran tanah dengan pasir serta kompos dengan perbandingan 1 banding 1.

2. Memberikan cahaya dan kelembapan yang cukup

Tidak dapat di pungkiri setiap tanaman pasti membutuhkan cahaya matahari yang cukup untuk pertumbuhannya, tak terkecuali untuk tanaman Monstera Deliciosa, semakin banyak cahaya yang ia dapatkan maka semakin baik pula pertumbuhannya. Namun di sisi lain, ketika tanaman ini di taruh pada luar ruangan sangat di sarankan untuk tidak terpapar cahaya matahari langsung, baiknya ditaruh pada tempat yang teduh.

Selain membutuhkan cahaya matahari, perlu di perhatikan juga kelembapan untuk tanaman ini. Mengingat tanaman monstera ini berasal dari daerah hutan tropis yang memiliki kelembapan yang baik. Di sarankan untuk meletakkan di dalam kamar mandi yang memiliki kelembaban cahaya yang cukup atau bersama dengan varian tanaman lainnya.

3. Penyiraman.

Seperti kata pepatah sesuatu yang berlebihan itu tidak baik, begitu pula dalam menyiram tanaman monstera, terlalu banyak air yang di dapatkan sangat berbahaya baginya bahkan bisa membunuh tanaman tersebut. Maka dari itu di sarankan untuk membiarkan media tanaman agak kering dan menyiramnya minimal 2 atau 3 kali seminggu.

4. Rawat daun

Semakin unik tanaman maka semakin mahal juga harganya, sama halnya dengan variatas tanaman monstera deliciosa ini. Daya tarik yang terletak pada daunnya yang khas membuat tanaman ini banyak di gandrungi. Sudah mahal-mahal di beli namun tidak merawat daunnya dengan saksama? Rugi banget. Jangan biarkan daunnya terlihat tidak menarik karena debu yang menempel, sempatkanlah untuk melapnya. Selain menggunakan air, baru-baru ini seorang pecinta tanaman Monstera memberikan tipsnya dalam membersihkan debu di daun yaitu dengan menggunakan mayonnaise hasilnya daun tampak mengkilap lebih lama dibandingkan membersihkan menggunakan air.

Jangan takut juga untuk memotong beberapa helai daun, semakin besar tanaman maka semakin lebat pula daunnya. Salah satu budidaya tanaman monstera yaitu dengan setek batang, cukup dengan memotong daun hingga dahannya dan di letakkan di wadah berisi air lambat laun akar akan bermunculan. Daun-daun tersebut dapat juga menjadi hiasan meja pada ruang tamu maupun meja makan.

5. Hati-hati beracun

Perlu diperhatikan, tanaman cantik nan elegan ini adalah tanaman beracun*seketika hening*. Daunnya yang unik dapat menyebabkan keracunan bagi manusia dan hewan yang secara tidak sengaja mengunyahnya jadi jangan iseng-iseng ya karena melihat daunnya yang cantik juga imut jadi mau di cemilin.

credit : proflower.com

Nah diatas adalah poin-poin yang harus kalian ketahui sebelum memelihara tanaman monstera deliciosa agar tanaman tumbuh dengan subur dan sedap dipandang mata. Selamat mencoba…

Penulis : Ika Putri Damayanti

--

--

Gumi Bamboo

We make bamboo straw aiming to contribute to reducing single-use plastics & empowering local rural youth & women in Lombok, Indonesia. www.gumibamboo.com