Array Multi-dimensi di C++

Oleh Devi Mulyana (1227050035) — UIN Sunan Gunung Djati Bandung Teknik Informatika

Jangbe
3 min readDec 30, 2022

Deskripsi Umum

Array multi-dimensi dapat disebut sebagai array dalam array yang menyimpan data homogen dalam bentuk tabel. Data dalam array multidimensi disimpan dalam urutan baris-utama. Bentuk umum dari mendeklarasikan array N-dimensi adalah:

tipe_data nama_array[ukuran1][ukuran2]…. [ukuranN];

Untuk studi kasusnya, disini saya akan membuat 3 program. Pada contoh program yang pertama yaitu mencari nilai rata rata dengan array 1 dimensi terlebih dahulu. user menginputkan banyak angka atau ukuran array nya yang ingin diinput kemudian menginput angka sesuai banyak yang dinginkan dan akan ditampilkan nilai rata rata dari semua angka yang diinputkan. Pada contoh kedua yaitu mencari nilai terbesar dari angka yang diinputkan dengan masih menggunakan array 1 dimensi. user menginput banyak element yang ingin diinput kemudian menginput nilai tersebut dan hasilnya akan ditampilkan nilai terbesar sesuai yang user inputkan. Pada contoh ketiga yaitu perkalian matrix ordo dua dimana pada kali ini menggunakan array 2 dimensi. User menginputkan ukuran kolom dan baris sesuai matrix ordo 2 dan kemudian akan ditampilkan hasil perkalian dari matrix tersebut.

Source Code

  1. Menghitung Nilai Rata-Rata
#include <iostream>

using namespace std;

int main()
{
int i, n, data[50];
float rata,jum;

cout<<"Banyaknya Data = ";
cin>>n;
cout<<endl;

for (i=0; i<n; i++){
cout<<"Data ke-"<<i+1<<" = ";
cin>>data[i];
jum += data[i];
}

rata=jum/n;

cout<<endl;
cout<<"Nilai Total = "<<jum<<endl;
cout<<"Nilai Rata-rata = "<<rata<<endl;

return 0;
}

2. Mencari Nilai Terbesar

#include <iostream>

using namespace std;

int main()
{
int input[50], a, i, angka_max;

cout<<"input jumlah element array : ";
cin>>a;

cout<< "input "<<a<<" angka : ";
cout<<endl;

for(i=0; i<a; i++) {
cin>>input[i];
}

cout<<endl;
angka_max = input[0];

for (i =0; i < a; i++) {
if(input[i]>angka_max) {
angka_max = input[i];
}
}

cout<<"angka terbesar adalah : "<< angka_max;
cout<<endl;

return 0;
}

3. Perkalian Matrik Ordo 2

#include <iostream>

using namespace std;

int main(){
int a[20][20];
int b[20][20];
int c[20][20];
int i, j, k;

for (i=1; i<=2; i++)
for (j=1; j<=2; j++){
cout<<"A["<<i<<"."<<j<<"]: ";
cin>>a[i][j];
}

cout<<endl;

for (i=1; i<=2; i++)
for (j=1; j<=2; j++){
cout<<"B["<<i<<"."<<j<<"]: ";
cin>>b[i][j];
}

cout<<endl;

for (i = 1; i <= 2; i++){
for (j = 1; j <= 2; j++){
c[i][j] = 0;
for (k=1; k<=2; k++){
c[i][j] += a[i][k] * b[k][j];
}
}
}

for (i=1; i<=2; i++)
for (j=1; j<=2; j++)
cout<<"B["<<i<<"."<<j<<"]: "<<c[i][j]<<endl;

cout<<endl;

return 0;
}

Output

  1. Menghitung nilai rata-rata
Gambar 1. Output program menghitung nilai rata-rata

2. Mencari nilai terbesar

Gambar 2. Output program mencari nilai terbesar

3. Perkalian matrik ordo 2x2

Gambar 3. Output program perkalian matrik ordo 2x2

--

--

Jangbe
0 Followers

Seorang manusia biasa yang ingin menjadi programmer