Inovasi Smart Watch untuk Penyakit Diabetes Melitus di Kabupaten Sidoarjo

Kharismaharani Aisyah Putri
2 min readFeb 23, 2022

--

Penyakit dapat dibagi menjadi dua macam yaitu penyakit menular dan penyakit tidak menular. Salah satu contoh penyakit tidak menular adalah Diabetes Melitus. Mengutip data dari Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Timur pada tahun 2020, Sidoarjo menjadi kabupaten dengan penderita Diabetes Melitus berjumlah 73.559 penderita. Sedangkan, penderita yang telah mendapatkan pelayanan kesehatan sesuai standar hanya 78.5%. Penyakit metabolic ini mempengaruhi hampir setiap organ dalam tubuh. Sehingga, penyakit ini dapat dilakukan deteksi dini secara mandiri tanpa melalui tusuk jarum.

Data Penderita Diabetes Melitus

Smart City merupakan wilayah yang terintegrasi dengan teknologi informasi dan komunikasi. Internet of Things (IoT) merupakan teknologi yang terintergasi antara satu perangkat dengan perangkat lainnya. Sehingga, pengembangan IoT dapat mewujudkan dan memajukan program Smart City. Salah satu penerapan IoT yaitu Smart Watch terintegrasi dengan Smart Phone untuk mendeteksi kadar gula darah dalam tubuh.

Pengguna hanya perlu menggunakan Smart Watch ini pada pergelangan tangan. Sensor optik mengumpulkan informasi dari panjang gelombang yang disebabkan oleh getaran material saat sinar laser tersebar setelah mengenai material. Hasil dari pengujian ini akan ditampilkan di Smart Watch dan aplikasi Smart Phone untuk penjelasan lebih detail.

Ilustrasi Smart Watch
Ilustrasi Aplikasi Smart Phone terintegrasi Smart Watch

Manfaat adanya inovasi ini, yaitu :

1. Deteksi dini secara mandiri guna menghindari penyakit diabetes melitus

2. Membantu dalam pemeriksaan lanjutan dengan dokter

3. Tidak perlu menggunakan tusuk jarum untuk mengambil sampel darah

Saya selaku penulis, berharap inovasi ini dapat dikembangkan lebih lanjut mengingat manfaat yang didapat sangat besar khususnya penderita dan dokter.

Terima kasih.

Referensi :

  1. Data Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Timur
  2. Tautan deteksi diabetes melitus tanpa tusuk jarum
  3. Tautan peran IoT dalam Smart City

--

--