Linggarpangestu
2 min readOct 24, 2021

Fitur Emas Amartha

Proyek ini merupakan bagian dari UI/UX Training Program yang diadakan oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika dengan Skilvul (skilvul.com) dan (Amartha) sebagai Challenge Partner. Saya tidak bekerja atau diikat dalam kontrak professional oleh (Amartha).

Latar Belakang

Saat ini, investasi emas merupakan salah satu pilihan yang banyak diminati. Selain karena harga emas yang cenderung stabil dibanding instrumen keuangan lainnya, pengguna pun dapat memilikinya dalam bentuk fisik. Dengan teknologi, pengguna dapat berinvestasi emas melalui smartphone. Tidak hanya membeli, pengguna pun dapat menjual, dan mencetak emas dengan lebih mudah.

Objektif

  • Memudahkan pengguna untuk transaksi emas
  • Pengguna memiliki keuntungan tambahan ketika memiliki emas dalam jumlah tertentu

Peran dalam Tim

Saya sebagai UI/UX Designer berkolaborasi dengan Fahmi Ishadi untuk membuat project ini. Saya memiliki beberapa tanggung jawab

  1. Berkolaborasi dengan tim untuk proses design thinking
  2. Membuat design untuk wireframe dan mockup

Design Process

Dalam project ini kami memilih menggunakan Design Thinking sebagai pendekatan design process yang kami lakukan. Karena dapat menggali masalah yang di alami oleh user dan memberikan solusinya

1. Empathize

  • Ingin investasi emas dengan mudah
  • Ingin platform untuk bisa jual-beli emas
  • Ingin menabung emas sesuai dengan kemampuan mereka
  • Tidak terikat waktu untuk membeli dan menjual emas

2. Define

Ketidakmampuan untuk membeli emas batangan secara utuh dan harus ke gerai resmi untuk membeli emas batangan.

3. Ideate

  • Membuat fitur transaksi emas yang mudah
  • Membuat fitur level user, agar user mendapatkan keuntungan tambahan
  • Membuat grafik pergerakan emas
  • Membuat page tips dan berita emas
  • Membuat fitur cetak emas untuk user

4. Prototyping

Page Emas

  • Total keseluruhan aset, baik aset emas maupun P2P
  • Terdapat grafik harga emas
  • Terdapat button dan CTA untuk transaksi emas
  • Terdapat fitur voucher
  • Terdapat page tips dan berita

Page Transaksi

Page Beli Emas

Page Metode Pembayaran

Page Transaksi Berhasil

Page Account

Terdapat detail level user dan manfaat yang didapat oleh user

5. Testing

Apa yang kamu lihat pada halaman emas saat ingin memulai investasi

Responden dapat memilih menu mulai investasi dengan mudah.

Apa yang kamu lihat saat kamu ingin melanjutkan untuk investasi emas?

Responden dapat memilih menu mulai investasi dengan mudah.

Apakah ada kesulitan untuk menginput emas yang akan dibeli?

Responden melihat kotak pada bagian atas kurang jelas, dan menyarankan tulisan Input Jumlah Emas

Apakah sudah paham mengenai proses pembayaran nya?

Responden meyarankan pada bagian pemilihan bank, diberikan tata cara pembayaran. Lalu, diberikan opsi, apakah melalui virtual account atau bank transfer.

Apakah transaksi berhasil sudah menyediakan informasi yang cukup jelas?

Responden merasa informasi pada halaman ini sudah sangat jelas

Apakah detail pada halaman account sudah menyediakan informasi yang cukup jelas?

Responden merasa informasi pada halaman ini sudah sangat jelas

Kesimpulan

Semua fitur pada transaksi emas dapat memudahkan user untuk melakukan pembelian emas langsung ataupun jika mereka ingin menabung sesuai dengan kemampuan yang mereka miliki.

Rekomendasi Selanjutnya

Selain fitur transaksi, user sangat membuthkan data dari grafik harga emas. Halaman tips dan berita emas juga merupakan hal yang sangat dibutuhkan user agar user teredukasi dalam investasi emas.

Terima kasih dan jangan sungkan untuk memberikan feedback.