Cara Stake NBT di Nanobyte.finance
Sebelum kita mulai staking, pastikan kamu punya:
1. App wallet Crypto. Kami rekomendasikan Metamask atau Trust Wallet
2. Terhubung dengan jaringan BNB Chain. Pelajari caranya disini à https://docs.pancakeswap.finance/get-started/connection-guide
3. Siapkan BNB pada wallet BNB chain untuk gas (0.01 BNB seharusnya cukup untuk transaksi staking ini), dan sejumlah NBT yang akan kamu stake.
Apabila kamu belum tahu caranya beli NBT, bisa dipelajari di sini à https://medium.com/@nanobyte.io/how-to-buy-nbt-on-pancakeswap-becca7570d16
Let’s start!
- Buka Halaman Staking (https://staking.nanobyte.finance/), Lalu Tekan “Stake Now”
2. Tekan “Connect Wallet”, Lalu Pilih Metamask Terlepas dari Wallet Apapun yang Kamu Pakai
3. Tekan “Enable Contract”, Lalu Setujui Transaksi di Wallet Kamu
4. Akan Ada Dua Tombol Baru yang Muncul: Flexible and Locked:
a. Dengan flexible staking, kamu punya kebebasan untuk unstake kapan saja. Untuk melakukan flexible staking, tekan “Flexible” dan masukkan jumlah NBT yang ingin kamu stake, lalu tekan “Confirm” dan setujui transaksi di wallet kamu.
b. Dengan locked staking, NBT yang kamu stake akan di kunci selama jangka waktu yang kamu tentukan, tetapi kamu akan mendapatkan hasil yang lebih besar dibandingkan dengan flexible staking (hingga 600% lebih banyak!). Untuk melakukan locked staking, tekan “Locked”, lalu masukkan jumlah NBT dan durasi lock yang kamu inginkan, setelah itu tekan “Confirm” dan setujui transaksi di wallet kamu
c. Ingat: kamu bisa tekan tombol kalkulator kapanpun untuk melakukan simulasi staking, dan mempelajari berapa banyak NBT yang bisa kamu dapatkan selama kamu staking!
5. Dan NBT Kamu Sudah Ter-stake! Kamu bisa mengecek jumlah NBT yang kamu sudah stake dengan menekan tombol “View Details” dan scroll ke bawah sedikit. Kamu juga bisa melakukan “Harvest” kapanpun untuk mendapatkan hasil NBT dari staking, tetapi perhatikan bahwa ini akan membutuhkan biaya!
6. Untuk Unstake (mengakhiri staking), scroll ke bawah halaman dan tekan tombol “Unstake” pada transaksi staking yang kamu ingin sudahi. Ingat, untuk locked staking, kamu hanya bisa unstake setelah unlock time nya.