The Reason Why DOT Corner Exist

Artikel Seputar DOT Corner

Muhammad Saidul Umam

--

Awal maret adalah awal dimana aku menjalani magang di sebuah perusahan software host yang berada di Malang yaitu PT. Digdaya Olah Teknologi (DOT), aku di sini mendapat peran sebagai Front-end Engineer yang merupakan pilihan saya dari interview.

Di perusahaan DOT sendiri kita dituntut harus Pro-active sehingga tidak ada istilah menunggu. Jika tugas yang kita kerjakan sudah selesai atau ada suatu halangan dalam suatu pengerjaan diwajibkan untuk bertanya dengan tujuan mempercepat estimasi pengerjaan sebuah project.

Di DOT juga ada tidak melulu membahas pekerjaan software development, banyak dari karyawan dan anak magang pun ikut serta dalam mengembangkan sebuah komunitas, dan acara-acara lain seperti seminar dan workshop sehingga kita memiliki banyak ruang untuk berkembang, tapi untuk menciptakan lingkungan berkembang yang optimal, DOT memerlukan sistem informasi yang lebih baik. Setelah menyadari hal itu akhirnya terbentuklah project DOT Corner.

DOT Corner merupakan sebuah project internal yang dipakai untuk kebutuhan Perusahaan sendiri yang berguna untuk memudahkan penyebaran informasi sehingga karyawan atau anak magang lainnya layaknya mading di sekolahan pada umumnya.

--

--