Step by Step Keyword Research

Rosa Afresia Siagian
2 min readApr 3, 2022

--

Step Keyword Research
Sumber: Istockphoto

Kekuatan keyword research terletak pada pemahaman tentang target pasar dan bagaimana audiens mencari konten, layanan, atau produk kamu. Tetap di halaman ini untuk mengetahui Step by Step Keyword Research.

1. Buat Daftar Topik Penting dan Relevan Berdasarkan Konten yang Ingin Kamu Buat

Untuk memulai proses ini, pikirkan topik yang ingin kamu prioritaskan. Temukan sekitar 5–10 topik yang menurutmu penting bagi konten atau bisnis. Gunakanlah topik tersebut untuk membantumu menghasilkan beberapa keyword yang spesifik.

Jika kamu seorang blogger biasa, kamu bisa list topik yang paling sering kamu buat di blog. Atau mungkin topik yang paling sering muncul dalam percakapan penjualan. Tempatkan diri pada posisi calon audiensmu.

2. Isi Kumpulan Topik dengan Keyword

Setelah memiliki beberapa topik, saatnya mengidentifikasi beberapa keyword yang termasuk dalam kumpulan topik tersebut.

Inti dari step ini bukanlah untuk membuat daftar keyword. Meskipun banyak kata kunci yang dienkripsi oleh Google setiap harinya, terdapat cara lain untuk menghasilkan keyword. Caranya dengan mencari tahu keyword mana yang sudah ditemukan untuk situs web mu.

Untuk melakukannya, kamu memerlukan tools analisis situs web seperti Google Analytics. Telusuri sumber traffic situs web mu, dan filter penelusuran organik web mu untuk mengidentifikasi keyword yang digunakan orang untuk tiba di situs kamu.

Langkah ini dapat kamu ulangi pada topik lainnya yang telah kamu kumpulkan.

3. Pahami dan Analisis Bagaimana User Intent Mempengaruhi Keyword Research

User Intent memiliki pengertian yang sama dengan Search Intent yaitu kata yang mendeskripsikan tujuan pengguna dalam melakukan penelusuran online.

Untuk memverifikasi maksud pengguna dalam sebuah keyword, sebaiknya masukkan keyword ini ke search engine Google, dan lihat jenis konten apa yang muncul. Pastikan jenis konten Google terkait erat dengan apa yang ingin kamu buat untuk keyword tersebut.

4. Riset Istilah Pencarian Terkait (LSI)

LSI merupakan kata atau kalimat yang relevan secara semantik dengan keyword yang user ketikkan pada search engine.

Cara mudah untuk menemukan LSI adalah dengan melihat Penelusuran Terkait yang muncul saat kamu memasukkan kata kunci ke Google. Kumpulan keyword ini dapat memicu ide untuk mendapatkan LSI.

Related Searches
Sumber: Dokumentasi Pribadi

Kamu juga dapat menggunakan Tools Keyword Research Gratis seperti Google Trends, dan Keyword Sheeter.

Apakah kamu sudah memahami 4 Step by Step Keyword Research? Semoga bermanfaat, ya!

Sumber:

https://blog.hubspot.com/marketing/how-to-do-keyword-research-ht

--

--