A brief explanation of basic statistics
Sebelum masuk ke pembahasan materi ada baiknya kalo saya menentukan tujuan objective yang akan kita capai pada materi kali ini yaitu :
- Definisi dari statistika dan data
- Pengertian dari Populasi dan sample beserta dengan contohnya
- Pengertian dari parameter dan statistik beserta dengan contohnya
- Cabang ilmu utama dari statistika beserta dengan contohnya
Pertama-tama apa sih itu statistika dan data?? Statistika adalah bidang keilmuan yang mencakup Pengumpulan, pengelolaan, analisis, dan interpretasi data untuk desicion making. kalo untuk data itu sendiri adalah sebuah kumpulan informasi yang didapat melalui hasil pengamatan, perhitungan, pengukuran, dan responsi.
Setelah kita telah mengetahui apa itu statistika dan data secara umum sekarang kita lanjut ke pembahasan populasi dan sample. Populasi adalah kumpulan dari keseluruhan pengamatan, perhitungan, pengukuran atau responsi terhadap topik yang ingin di kaji. sedangkan sampel gampangnya adalah bagian dari populasi. ada sebuah pernyataan yang mengatakan bahwa sampel yang baik adalah sampel yang representatif terhadap populasi sehingga dapat digunakan untuk menarik sebuah conclusions terhadap suatu populasi tertentu. Oleh karena itu dalam mengumpulkan sampel haruslah menggunakan teknik/metode yang tepat.
Contoh dari populasi :
Suatu survey yang dilakukan di seluruh siswa kelas IV SDN di sangatta utara untuk menanyakan apakah anak-anak tersebut pernah mengalami pelecehan seksual saat di sekolah.
Contoh dari sampel :
Dilakukan penelitian terhadap 100 mahasiswa dari 5 jurusan di universitas mulia.
Parameter
- Parameter ialah deskripsi numerik dari karakteristik suatu populasi.
- Biasanya hanya terdapat satu parameter untuk satu populasi.
Contoh :
Dari hasil ujian saringan masuk perguruan tinggi di universitas negeri berau pada tahun ini, terdapat 60% dari calon mahasiswa memiliki kemampuan yang cukup baik dalam melakukan analisis numerik.
Statistik
- Deskripsi numerik dari karakteristik suatu sampel.
- Memungkinkan kita untuk mendapatkan sejumlah statistik dengan nilai yang beragam untuk satu populasi yang sama.
Contoh :
Dari hasil uji emisi yang dilakukan secara acak terhadap kendaraan bermotor yang melintas di Jalan MT.Haryono, didapati 48% kendaraan tidak memenuhi standar kelayakan.
Cabang ilmu statistika
Statistika Deskriptif
Di cabang ilmu kita berfokus pada pengelolaan data, peringkasan data dan visualisasi data.
Contoh :
Berdasarkan data sampel yang diperoleh dari Badan statistika nasional, didapati kesalahan yang dilakukan oleh analist dalam melakukan prediksi pendapatan perusahaan IT pada tahun ini mencapai angka 64%.
Statistika Infrensi
Cabang ilmu statistika yang berfokus pada pemanfaatan sampel untuk menarik simpulan terhadap populasi.
Contoh :
Sejumlah pria dewasa berusia 28 tahun dilibatkan dalam suatu program penelitian selama 18 tahun. Berdasarkan data pengamatan, diprediksi bahwa 70% dari pria yang tidak merokok akan hidup lebih sehat dibanding perokok aktif.
Contoh kasus untuk kedua jenis statistika diatas:
Agar pembaca dapat lebih memahami jenis-jenis statistika yang telah saya jelaskan diatas maka saya dapat memberi satu contoh lagi. Contoh ini diambil dari kasus “koki yang mencicipi makanan”.
Dari kasus tersebut penulis dapat membagi bagian statistiknya menjadi pertanyaan, populasi dan sampel.
- Pertanyaan: Masakan saya sudah enak belum ya?
- Populasi: Sup satu panci
- Sampel: Sup di satu sendok.
Jika kita membreakdown menggunakan analisis statistik deskriptif maka untuk mengetahui rasa supnya, koki tersebut mengambil sampel sup di satu sendok saja. Setelah mencobanya, dia berkata, “mmm.. Sepertinya kurang garam”.
Setelah mendapatkan gambaran satu sendok supnya ternyata kurang garam, Koki tersebut menyimpulkan bahwa sup satu panci juga kurang garam. Kegiatan yang barusan dilakukan oleh koki yaitu menyimpulkan kondisi populasi menggunakan sampel bisa disebut sebagai Statistik Inferensia.
Sekian dari saya Mohon Maaf jika ada kesalahan penulisan ataupun kesalahan dalam menjelaskan sesuatu. Terima kasih :)
Source :