Edukasi Mengenai K3 Pembangunan dan Pengadaan APD (Alat Pelindung Diri) KKN Tim I Undip 2023/2024 Kepada Pekerja di Desa Meger Guna Meningkatkan Kesadaran Terhadap Keselamatan Kerja

Umadidan Neva Ramadhan
2 min readFeb 3, 2024

Dalam rangka meningkatkan keselamatan dan kesejahteraan masyarakat, Tim I Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Diponegoro 2023/2024 di Desa Meger memiliki program kerja berupa Edukasi K3 Pembangunan dan Pengadaan APD Safety Helmet. Melalui program tersebut, tim ini berupaya memberikan dampak positif bagi pekerja pembangunan Tempat Pembuangan Sampah (TPS) di desa tersebut.

Desa Meger, merupakan salah satu desa yang sedang mengalami proses pembangunan TPS. Pembangunan ini tentu melibatkan banyak pekerja dengan risiko kecelakaan tinggi, terutama karena kondisi fisik yang berat dan tanah berkontur. Oleh karena itu, kebutuhan akan pemahaman Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) serta penggunaan Alat Pelindung Diri (APD) menjadi sangat penting.

Tim I KKN Universitas Diponegoro 2023/2024 di Desa Meger mengembangkan program kerja yang berfokus pada edukasi K3 dan pengadaan APD, terutama safety helmet, untuk pekerja pembangunan TPS di Desa Meger. Program ini mencakup beberapa kegiatan, antara lain:

Edukasi K3 Pembangunan: Pemberian leaflet dan penjelasan mengenai K3 Pembangunan Safety First kepada pekerja pembangunan merupakan bentuk untuk meningkatkan pemahaman yang lebih baik tentang pentingnya keselamatan kerja, dan kesadaran mereka terhadap risiko kerja meningkat.

Pengadaan Safety Helmet: Tim memberikan kontribusi berupa pengadaan safety helmet untuk seluruh pekerja pembangunan TPS di Desa Meger. Hal ini bertujuan untuk memberikan perlindungan lebih kepada mereka dalam menjalankan tugas sehari-hari.

Program kerja KKN Tim I Undip 2023/2024 di Desa Meger memberikan dampak positif yang signifikan sebagai berikut:

Peningkatan Kesadaran Keselamatan: Para pekerja mendapatkan pemahaman yang lebih baik tentang pentingnya keselamatan kerja, dan kesadaran mereka terhadap risiko kerja meningkat.

Penggunaan APD yang Lebih Baik: Dengan adanya pengadaan APD, pekerja lebih sadar dan rutin menggunakan APD, terutama safety helmet, sebagai langkah preventif.

Pemahaman Masyarakat: Melalui diskusi interaktif, masyarakat setempat juga turut memahami pentingnya keselamatan kerja dan berkontribusi dalam menciptakan lingkungan yang lebih aman.

Perlindungan Tambahan melalui APD: Pengadaan safety helmet memberikan perlindungan tambahan kepada pekerja, mengurangi risiko cedera kepala dan meningkatkan kesejahteraan mereka.

Dengan demikian, KKN Tim I Undip 2023/2024 di Desa Meger dengan program kerja Edukasi K3 dan Pengadaan APD berhasil memberikan kontribusi positif dalam meningkatkan keselamatan dan kesejahteraan pekerja pembangunan TPS. Dengan adanya upaya ini, diharapkan dapat menjadi contoh bagi desa-desa lainnya untuk mengutamakan aspek keselamatan dan kesehatan kerja dalam proses pembangunan.

Penulis: Umadidan Neva Ramadhan
Dosen Pembimbing Lapangan: Novia Sari Ristianti, S.T., M.T.

--

--