Pertama Kali Menginap di Airy Rooms Tidak Kecewa dan Tidak Merasakan Pengalaman Buruk

Zubair Ali
3 min readApr 25, 2018

--

Sebagai seorang pekerja yang rutin ke luar kota setiap minggunya, saya selalu mencari pilihan yang hemat. Selain karena budget dari kantor tidak terlalu besar (sekitar Rp. 200.000), saya juga merasa hanya butuh untuk tidur dan mandi saja. Karena itu, saya rutin mencari hotel budget, malah terkadang saya hanya mencari hotel melati dengan tarif tidak lebih dari Rp. 200.000.

Sampai suatu saat teman saya merekomendasikan saya untuk mencari hotel budget melalui Airy Rooms. Saya coba download Apps tersebut melalui Play Store saya. Kebetulan dalam beberapa hari saya harus ke kota Solo untuk mengurus salah satu cabang perusahaan tempat saya bekerja. Pilihan saya jatuh ke satu hotel: yakni Airy Terminal Tirtonadi MT Haryono 80 Solo, karena hotel ini dekat sekali dengan Terminal Tirtonadi (kebetulan saya pergi ke Solo menggunakan bus).

Jujur saat melakukan pemesanan saya tidak melihat foto kamar secara detail. Saya hanya melihat harga yang cukup murah, sekitar Rp. 200ribu. Ekspektasi saya, saya hanya mendapatkan kamar layaknya hotel melati atau wisma dengan fasilitas minim, benar-benar hanya untuk tidur dan mandi saja. Namun ternyata dugaan saya salah!

Tiba hari saya ke kota Solo. Perjalanan dari Jakarta cukup lancar. Dari terminal Tirtonadi ternyata saya bisa berjalan kaki sekitar 5–10 menit. Ketika saya masuk ke dalam hotel, ternyata benar-benar tidak sesuai ekspektasi saya. Pertama, hotel seharga Rp. 200ribu sudah mendapatkan fasilitas yang lengkap!

Ini bukti saya booking kamarnya waktu itu

Hotel ini dilengkapi dengan kolam renang. Mana pernah saya lihat hotel seharga Rp. 200ribu dengan fasilitas kolam renang? Kedua, saat masuk kamar tidak ada kesan sama sekali saya seperti di wisma atau hotel melati dengan tarif Rp. 200ribu. Interior kamar benar-benar seperti hotel berbintang! Ketiga, dengan tarif Rp. 200ribu saya sudah mendapatkan fasilitas kamar yang lengkap seperti air mineral, snack, perlengkapan mandi, juga sarapan pagi. Saya sampai tidak habis pikir, apakah bisa untung hotel yang memberikan fasilitas seperti ini?

Kejadian ini tentunya membuat saya menyesal dan kecewa kenapa dari dulu saya tidak memesan kamar melalui Airy Rooms saja, kan jadi bisa lebih hemat lebih banyak, karena banyak kupon diskon segala di Airy Rooms itu. Mungkin saya berikutnya akan lebih “hati-hati” dan melihat setiap foto kamarnya. Supaya saya tidak kaget lagi, kalau ternyata kamar di Airy benar-benar tidak sesuai ekspektasi saya, benar-benar keren!

Baca artikel lainnya juga:

--

--