Member-only story
Bahasa
Penulisan Singkatan Gelar Sertifikasi dan Spesialis
#814: CRGP, CRGP., atau C.R.G.P.?
Aturan penulisan singkatan gelar sertifikasi dianggap masih belum jelas oleh beberapa orang. Pada Tabah #163 Kamis pekan lalu, seseorang bertanya, “Apakah gelar sertifikasi tetap diberikan tanda titik pada akhir unsurnya, misalnya Insinyur Profesional Utama disingkat IPU atau I.P.U.?” Beberapa hari kemudian, seorang kenalan saya juga bertanya via WhatsApp, “Penulisan gelar ini sudah benar, Da? S.E., MPPM., Akt., CA., CRGP., Ph.D.?”
🔑 Lanjutkan membaca dengan mengklik tautan teman ini.
Pedoman EYD tentang penulisan singkatan menyebutkan, “Singkatan nama orang, gelar, sapaan, atau pangkat diikuti dengan tanda titik di setiap unsur singkatan itu.” Contoh yang diberikan EYD ialah, antara lain, dr. (dokter), M.Hum. (magister humaniora), S.K.M. (sarjana kesehatan masyarakat), dan Sp.A. (spesialis anak). Di antara contoh-contoh itu, singkatan gelar sertifikasi belum ada. Itulah yang menimbulkan kebingungan.
Berdasarkan pernyataan EYD, semua singkatan gelar seharusnya mengikuti aturan yang sama, termasuk gelar sertifikasi, diberi tanda titik setelah tiap unsurnya. Jadi, yang benar ialah I.P.U., M.P.P.M., C.A., dan C.R.G.P. Penulisan seperti itu memang lebih tidak praktis daripada tanpa titik sama…