Menjadi Lebih Baik 22

Cara Mendesain Dengan Cepat tapi gak asal-asalan

Tips dan trik menghadapi projek sehari semalam

--

Ada kala nya kita sebagai desainer dihapakan oleh deadline yang tidak masuk akal, kadang kita harus mau gak mau untuk mengerjakan nya, bagaimana sih cara nya, dan apa aja yang perlu di perhatikan

Ikuti instagram kami di @belajardesain.io untuk mendapatkan update #BelajarDesain terbaru dan bagaimana agar menjadi lebih baik — bagi diri sendiri, pekerjaan, ataupun orang lain.

Kenapa deadline nya mepet?

Kondisi ini harusnya bisa dihindari jika stakeholder yang berkepentingan menjalankan komunikasi dan kolaborasi yang baik, tapi namanya juga manusia, pasti ada sesuatu yang tidak sempurna

Deadline mepet ini kemungkinan besar memang terjadi karena beberapa hal :

  • Adanya permintaan dari Client/Stakeholder yang sangat mendadak dan tidak dikomunikasikan terlebih dahulu, sangat sering terjadi jika kita kerja di design agency yang punya banyak client, sehingga kita dituntut untuk siap menghadapi ritme kerja yang sangat cepat.
  • Bisa juga terjadi karena ada skenario/case yang kurang dari desain yang kita buat, sehingga kita juga harus mendesain hal tersebut dengan deadline yang sangat cepat
  • Ada juga jika kita memang mengikutin design hackhaton yang memang perlombaan nya sangat cepat biasanya hanya mempunyai waktu 24 jam untuk menyelesaikan perlombaan desain tersebut

Apapun alasan dibalik itu, kita harus siap menghadapi situasi seperti ini, langkah apa aja sih yang perlu di perhatikan dengan deadline yang sangat cepat seperti ini :

1. Jangan lupakan Desk Research

Deadline yang sangat mepet bukan berarti kita harus gak ngelakuin research loh, research bisa dilakukan seminimal mungkin. Bisa mamakai internal/ eksternal desk research, yang paling gampang adalah internal desk research, kamu bisa melakukan wawancara dengan stakeholder atau client mu.

Ya, di waktu yang mepet ini kamu harus bisa bertanya sebanyak-banyaknya untuk memehami requirements dengan jelas, karena kita tak punya lagi waktu untuk revisi, maka harus bener- bener dipahami dengan jelas

Jika bekerja dengan client, samakan ekspektasi terlebih dahulu, tanya semua stakeholder yang bersangkutan dan coba uraikan requirements yang dibutuhkan sehingga kita bener — bener tahu untuk mendesain nya seperti apa.

Eksternal desk research bisa dilakukan untuk mengumpulkan data/insight di internet atau bisa competitive analysis untuk mengetahui product yang serupa yang ada di pasaran seperti apa.

Intinya Research ini hal yang penting yang perlu kita lakukan untuk memulai mendesain sesuatu.

Research Gif (Source)

2. Manfaatkan Desain Standard Library

jika kamu udah di fase untuk mendesain sesuatu, untuk menghemat banyak waktu, kita bisa mnafaatkan standart library desain loh, umumnya kita bisa pake Google material design untuk android, atau Human interface Guidelines untuk IOS.

Dengan menggunakan library, kalian bisa mempercepat pengerjaan desain kalian. Kalian juga bisa mengatur ulang library ini dan di sesuaikan dengan projek yang sedang kamu kerjakan.

3. Fokus ke requirement utama

Ini juga penting, kita harus fokus padarequirement utama terlebih dahulu, karena jika kita tidak fokus disana, maka desain kita akan melebar kemana-mana.

contoh yang sering terjadi, desainer fokus bagaimana interaksi page satu ke page lain nya, padahal flow requirement utamanya belum selesai. sehingga banyak yang kelewat case atau skenario nya dan membutuhkan revisi lagi.

Focus Gif (Source)

4. Minta feedback

Ini juga hal yang sangat penting, kalau memungkinkan mintalah feedback desain kamu ke rekan kerja atau stakeholder, atau lebih bagus lagi ke user nya langsung.

dari sini kita bisa mengurangi bias atau subjektifitas dari desain yang kita bikin sendiri, minta feedback ini bisa sekedar memperlihatkan desain kita ke rekan kerja.

Atau, jika ada waktu sempatkanlah bikin prototype dasar yang bisa kita tunjukan ke user kita.

Deadline mepet bukan berati kita mengurangi kualitas desain proses yang biasa kita lakukan, tapi kita bisa mengurangi porsinya saja untuk mempersingkat waktu.

Intinya komunkasi dan kolaborasi merupakan hal yang sangat penting di projek dengan waktu yang sangat sempit ini.

Hari ini, kamu sudah #BelajarDesain dan menjadi lebih baik tentang Cara Mendesain Dengan Cepat tapi gak asal-asalan.

Ikuti instagram kami di @belajardesain.io untuk mendapatkan update #BelajarDesain terbaru dan bagaimana agar menjadi lebih baik — bagi diri sendiri, pekerjaan, ataupun orang lain.

--

--