Modular AR Jadi Peluang Baru untuk Industri Musik Indonesia

Zarisya V. Aziz
Everidea
Published in
2 min readOct 22, 2020

Industri Musik Indonesia juga berdampak mengalami penurunan akibat pandemi. Bagaimana mengatasinya? Kini augmented reality hadir sebagai peluang industri musik tanah air. Beberapa musisi mulai menggelar konser online di platform Youtube, tetapi tentu saja pengalaman yang ditawarkan terbatas. Everidea Interactive, perusahaan digital yang berlokasi di Bandung baru-baru ini mengembangkan aplikasi online berbasis Augmented Reality (AR) bernama Modular AR.

Changcuters menjadi musisi pertama yang melakukan AR performance dengan Modular

Augmented Reality Memberikan Pengalaman Konser Online yang Berbeda

Modular dikembangkan dengan teknologi AR yang memungkinkan penggunanya untuk menambahkan objek virtual ke dunia nyata. Di Indonesia sendiri, penerapan teknologi AR masih jarang digunakan oleh karena itu, Everidea Interactive berharap aplikasi Modular dapat menjadi wadah bagi para musisi Indonesia agar merasa lebih dekat dengan pendengarnya.

“Masa pandemi emang membuat musician lost opportunity untuk ngadain konser, atau gabung sama listeners kita buat sharing music. Tapi sekarang karena adanya Modular AR, aku malah bisa lebih deket dengan sama pendengar.” cerita Diastika, salah satu musisi Indonesia yang berkesempatan melakukan AR performance dengan Modular.

Aplikasi khusus untuk Konser Virtual dengan Augemented Reality

Untuk prosesnya sendiri, para musisi dan seniman yang ingin melakukan pertunjukan, akan melakukan shooting dulu dan hasil rekaman akan ditambahkan ke dalam mode 3D stage yang sudah didesain. Nantinya artis dan 3D stage itu bisa muncul dan dilihat dengan cara user mengarahkan gawai mereka sampai muncul marker penanda di dalam aplikasi Modular.

Aplikasi khusus Konser Virtual dengan teknologi Augmented reality menjadi peluang baru bermusik

Untuk penggunaan nya sendiri sangat mudah, user hanya perlu mengunduh dan menginstal aplikasi Modular, kemudian pengguna akan diminta memilih menonton konser musisi favoritnya. Lalu akan muncul tampilan menggunakan kamera belakang, pengguna dapat mengarahkan smartphone untuk menempatkan 3D Stage yang sudah dibuat. Hasilnya, mereka dapat melihat musisi beserta 3D stage-nya. Fitur ini juga dilengkapi dengan kapabilitas untuk merekam layar dan langsung berbagi ke media sosial. Sama seperti konser pada umumnya, pengguna akan mendapatkan tiket konser setelah melakukan pembayaran.

Meskipun aplikasi Modular sendiri sudah diluncurkan sejak 7 Agustus 2020. Namun, saat ini pengguna aplikasi Modular masih terbatas di platform iOS dan Android, kamu bisa cek disini terkait untuk memastikan gadget mu siap menggunakan aplikasi ini.

--

--