Menyelami Lima Kunci Kemitraan GLITCH

Cecilia Paskah Lobian
Glitch Indonesia
Published in
4 min readDec 19, 2022

Sejak runtuhnya FTX dan platform exchange beserta lending “centralized”lainnya, kami telah belajar banyak sebagai sebuah industri. Meskipun kejadian tersebut ini sangat disayangkan, ada banyak pelajaran yang bisa kita ambil tentang pentingnya desentralisasi, smart contract, dan self-custody atas aset digital.

Untuk menumbuhkan Glitch menjadi ekosistem blockchain terkemuka, beberapa kemitraan akan membuahkan hasil untuk memperjelas visi tersebut. Membentuk kemitraan penting karena dapat membantu meningkatkan kredibilitas dan visibilitas proyek. Selain itu, kemitraan dapat memberikan akses ke integrasi teknologi baru dan sumber daya lainnya untuk memajukan protokol yang kami bangun.

Beberapa waktu yang lalu, kami membagikan voting poll di Telegram Glitch Indonesia dan meminta bantuan kalian untuk memilih lima kemitraan Glitch yang ingin diulas lebih banyak. Mari kita dalami!

Chainlink

Pada tahun 2021, kami mengumumkan kemitraan dengan ChainLink, standar industri untuk membangun, mengakses, dan memfasilitasi layanan oracle yang diperlukan untuk menjalankan kontrak cerdas hibrid pada protokol yang dapat dioperasikan. Chainlink adalah solusi oracle terdesentralisasi pilihan kami karena merupakan jaringan oracle yang paling banyak digunakan dan telah teruji oleh waktu. Selain itu Oracle sudah menjadi pendukung beberapa proyek ternama dalam industri blockchain, mengamankan nilai puluhan miliar dolar. Dengan mengamankan lebih dari puluhan miliar dolar di seluruh DeFi, asuransi, game, dan industri besar lainnya, integrasi ini akan memberi pengembang di GLITCH jaminan kriptografi dimana data harga selalu terbarukan/terupdate dan dapat diandalkan.

Polygon

Pada 2021, Glitch bermitra dengan Polygon (sebelumnya MATIC), platform layer 2 terdesentralisasi yang memungkinkan developers untuk membangun dApps yang terskala dan user-friendly dengan biaya transaksi yang rendah tanpa perlu mengorbankan keamanan atau aspek “security”. Kompabilitas Polygon EVM mengizinkan integrasi yang seamless dari tools yang telah ada beserta infrastrukturnya, yang akan membantu peningkatan ekosistem GLITCH secara menyeluruh dan menyediakan lebih banyak kesempatan serta peluang untuk kolaborasi dan inovasi. Fokus utama dari kolaborasi ini adalah menemukan cara untuk memperkuat jaringan GLITCH dan mendewasakan dApps yang dibangun diatasnya. Dengan meningkatkan skalabilitas dan user experience dari blockchain, Polygon dapat membantu meningkatkan adopsi blockchain GLITCH dan menarik lebih banyak perhatian dari developers dan users.

Orion

Di tahun 2021, Glitch mengumumkan kemitraan bersama Orion Protocol untuk memanfaatkan Plugin Boost Likuiditas Orion. Integrasi dengan Orion LBP dengan Glitch Decentralized Exchange (GEX) bisa membantu meningkatkan likuiditas dengan menawarkan hadiah ke LPs, yang tentunya akan menarik lebih banyak LPs dan meningkatkan jumlah likuiditas yang akan ada di GEX. GEX akan duduk di atas blockchain GLITCH, pada akhirnya akan mewakili token GLCH dan pasangan trading yang eksklusif. Namun, memiliki volume yang rendah dapat merugikan sebuah pertukaran yang baru, terlepas dari biaya, jam pengembangan, dan pengembangan bisnis yang dilakukan untuk membangunnya. Dengan memanfaatkan Plugin Peningkatan Likuiditas Orion, Glitch akan memastikan peningkatan likuiditas, menghilangkan hambatan masuk bagi mereka yang ingin berpartisipasi dan mengurangi slippage secara signifikan.

Kurtosis

Glitch telah bermitra dengan Kurtosis, penyedia infrastruktur pengujian terkenal. Kurtosis mengatur lingkungan sistem terdistribusi, memungkinkan pembuatan yang mudah untuk tahap awal siklus pengembangan, termasuk pembuatan prototipe dan pengujian. Dengan pengalamannya yang panjang di industri, harus bekerja dengan AvaLabs, Solana, Chainlink, dan Near, integrasi tersebut akan berkontribusi pada pertumbuhan ekosistem Glitch dan keamanannya. Menggunakan tools Kurtosis akan memungkinkan pengembang di GLITCH untuk menjalankan kode dalam lingkungan testnet terisolasi yang ditentukan untuk menangkap masalah yang nyata dan relevan. Alat atau tools Kurtosis juga berorientasi pada banyak blockchain, yang akan berguna untuk skenario pengembangan Glitch di masa mendatang. Integrasi ini akan terjadi setelah tim pengembangan siap melewati QA jaringan awal.

Kampay

Sebagai blockchain L1 dengan banyak karakteristik unik, Glitch tidak melupakan fakta bahwa lapisan aplikasi itu penting dari perspektif rata-rata pengguna. Mengingat hal ini, setahun yang lalu, Glitch bermitra dengan Kampay untuk membantu memperluas basis pengguna Glitch di berbagai pasar di Afrika. Saat ini, KamPay memiliki perjanjian dengan tujuh lotere Afrika dan akan menjalankan beberapa proyek pilot/testing di beberapa negara terpilih. Kampay adalah dompet ringan dan aplikasi seluler, serta klien web untuk pengiriman uang. Sistem Kampay didukung oleh token KamPay (BEP20) yang berjalan pada rantai berbiaya rendah Binance, yang ideal untuk pengguna yang kurang mampu secara ekonomi.

Sebagai penutup, kami dengan senang hati mengumumkan bahwa integrasi yang ditunjukkan di atas akan dimulai pada tahun 2023. Kami berharap dapat mengembangkan ekosistem Glitch melalui partnership tersebut dan membangun teknologi inti yang memungkinkan blockchain berfungsi seperti yang diharapkan. Kami ingin berterima kasih kepada komunitas kami atas dukungan mereka yang berkelanjutan dan menantikan tahun baru. Harap perhatikan bahwa kemitraan membutuhkan waktu untuk diintegrasikan, jadi kami meminta kesabaran Anda saat kami berupaya untuk mewujudkan integrasi ini.

Terimakasih!

– Tim Glitch

Kami Merekrut

Kami sedang merekrut kandidat yang memenuhi syarat untuk peran FT di seluruh pemasaran, operasi, dan teknik. Jika Anda penggemar DeFi yang berbakat, bantu kami membawa Glitch ke level berikutnya. Kami sedang mencari untuk mengisi posisi ini dengan sangat cepat. Cari pekerjaan terbuka kami di sini dan lamar hari ini!

Tentang Glitch

GLITCH adalah protokol super blockchain-agnostik yang secara eksplisit dirancang untuk pasar uang yang terpercaya dan aplikasi keuangan terdesentralisasi (dApps). GLITCH memecahkan struktur biaya mahal dari platform blockchain lainnya sambil secara bersamaan memberi penghargaan kepada semua peserta ekosistem dan menjamin biaya jaringan yang rendah melalui model pembagian pendapatan yang unik. Glitch berencana untuk menggabungkan jembatan pembungkus token, di mana dApps dapat berjalan lebih efisien, semua demi tujuan akhir Glitch: menjadi landasan infrastruktur blockchain.

Website | Twitter | Discord | Telegram | Whitepaper

--

--

Cecilia Paskah Lobian
Glitch Indonesia

Indonesia Lead of Glitch Protocol and visioner behind non-profit The Philomath Backpacker