Menengok Pulau-pulau Ramah Digital Nomad di Dunia

Kholid Zufar Guncoro
4 min readMay 31, 2022

--

Pandemi Covid-19 dan perkembangan pesat internet serta teknologi berdampak signifikan terhadap perubahan banyak aktivitas masyarakat, seperti komunikasi, bisnis, pengambilan keputusan, dan gaya hidup. Perubahan ini juga termasuk bagaimana para karyawan melakukan pekerjaannya. Tidak hanya bekerja di kantor, saat ini banyak sekali karyawan yang terbiasa bekerja secara remote dari berbagai tempat yang menurut mereka nyaman, misalnya rumah, kafe, coworking space, bahkan tempat liburan. Yang terpenting, tempat-tempat tersebut memiliki akses internet. Istilah untuk karyawan yang melakukan pekerjaannya secara remote, tanpa terikat waktu dan tempat, adalah digital nomad.

Semenjak itu pula, tren menjadi digital nomad, pun, semakin tinggi di dunia. Banyak negara yang memiliki tempat eksotis mulai menyambut para digital nomad, dengan menyediakan fasilitas dan infrastruktur yang mampu menunjang produktivitas mereka, seperti internet yang lancar, restaurant, dan berbagai aksesibilitas yang mudah. Nah, berikut beberapa pulau di dunia yang sering direkomendasikan karena ramah terhadap digital nomad.

Madeira, Portugal

Sumber: https://digitalnomads.world/

Madeira adalah kepulauan di lepas pantai Portugal yang terletak di Samudra Atlantik. Madeira terletak di wilayah yang dikenal sebagai Makaronesia dan hanya 520 kilometer dari sisi barat Maroko. Meskipun terletak di Lempeng Tektonik Afrika, Madeira termasuk wilayah Eropa karena merupakan bagian dari Portugal. Dengan demikian budayanya pun mirip dengan Eropa. Orang Portugis pertama kali menemukan kepulauan ini pada 1419, lalu akhirnya para pemukim Portugis mulai tinggal di sana sejak 1420. Kalian bisa langsung mengikuti media sosial komunitas nomad Madeira di sini, untuk informasi dan kegiatan yang ada di Madeira.

Hawaii, Amerika Serikat

Sumber: https://digitalnomads.world/

Hawaii terdiri dari pulau-pulau yang terletak di Samudra Pasifik dan telah menjadi bagian resmi Amerika Serikat sejak 1959. Pulau-pulau tersebut memiliki bentang alam yang beragam dengan banyak gunung berapi, air terjun alami, hutan rimbun, serta pantai pasir putih. Iklimnya yang hangat dan nyaman sepanjang tahun mampu menarik ribuan turis serta peselancar dari seluruh dunia. Pulau-pulau itu adalah rumah bagi sekitar 1,5 juta orang dan komunitas besar ekspatriat, termasuk digital nomad.

Cancun, Meksiko

Sumber: https://digitalnomads.world/

Cancun adalah sebuah pulau berbentuk huruf L yang terletak di Semenanjung Yucatan, Meksiko. Cancun dikenal dengan hamparan pantai pasir putihnya yang halus dan dibatasi oleh perairan kristal. Pulau ini adalah tujuan populer di kalangan ekspatriat, digital nomad, dan turis karena biaya hidup yang terjangkau.

Mauritius

Sumber: https://digitalnomads.world/

Republik Mauritius adalah sebuah negara kepulauan di Samudera Hindia, lepas pantai tenggara benua Afrika, sebelah timur Madagaskar. Negara ini terdiri dari pulau utama dan 15 pulau kecil, yang masing-masing pulau terkenal karena keindahannya. Ibu kota Mauritius, Port Louis, terletak di pulau utama, di mana sebagian besar penduduk terkonsentrasi. Ukuran negara ini hanya seluas 2.040 kilometer persegi.

Pulau Seribu, Jakarta

Nah, tidak hanya tempat-tempat tersebut yang punya kepulauan eksotis, ternyata Jakarta juga punya, lho, yaitu Kepulauan Seribu. Kepulauan Seribu merupakan sebuah kabupaten yang termasuk wilayah administrasi Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. Secara geografis, Kepulauan Seribu seluas 4.745,62 kilometer persegi yang terdiri dari 8,76 kilometer daratan dengan lebih dari 110 pulau. Sebelas pulau di Kepulauan Seribu telah berpenduduk, sedangkan tujuh lainnya disiapkan untuk kegiatan wisata. Pemerinta Provinsi DKI Jakarta dengan serius menyambut digital nomad ini dengan memperluas jaringan internet, akses WiFi, dan juga fasilitas nyaman seperti, restauran, fasilitas olahraga, guest house, dan lain-lain.

Itu dia pulau-pulau cozy di dunia yang direkomendasikan untuk para digital nomad. Bagi kamu, warga Jakarta, ada opsi murah dan mudah untuk menikmati pengalaman menjadi digital nomad. Kunjungi saja Kepulauan Seribu, kalian bisa mengaksesnya melalui kapal dari dermaga Marina Ancol atau Pelabuhan Kali Adem, Muara Angke. Jangan lupa untuk follow media sosialnya, @pulauseribuofficial, untuk selalu ter-update mengenai Pulau Seribu.

--

--