Pentingnya Memiliki Core Focus bagi sebuah Studio

Sebagai professional di sebuah studio game, pernahkah kamu merasa kalau direction dari studionya kurang jelas?

Fadhil Noer Afif
Kolektif Gamedev
3 min readApr 4, 2023

--

Photo by Alexas_Fotos on Unsplash

Atau kalau kamu seorang founder studio, pernahkah kamu merasa limbung dalam menentukan arah perusahaan?

Saya pernah merasakan hal itu ketika memulai Pikorua Studio di tahun kemarin. Banyak pertanyaan yang sifatnya “identitas” seperti :

  • apa yang membedakan kami dengan studio lainnya?
  • apa yang menjadi key strength dari tim kami, dan kenapa itu menjadi valuable?
  • produk apa yang akan kita kerjakan ke depannya?

Jika kamu pernah mengalami hal seperti ini juga, maka mungkin kamu perlu mempertimbangkan untuk mendefinisikan Hedgehog Concept dari studio.

Hedgehog Concept sendiri adalah konsep yang diperkenalkan oleh Jim Collins dalam bukunya, Good to Great. Konsep ini diambil dari kisah tentang seekor landak dan rubah. Rubah adalah makhluk yang cerdas dan lincah, dan dia memiliki seribu satu cara mendapatkan mangsanya.

Tetapi berbeda dengan landak, landak hanya punya satu senjata : menggulung seperti bola dan bertahan dengan duri nya. Akan tetapi, ketika berhadapan dengan landak, rubah tidak dapat mengalahkan landak walaupun hanya memiliki satu senjata saja.

Dari kisah ini, Collins menyimpulkan bahwa landak menemukan Hedgehog Concept-nya, yaitu menjadi ahli dalam satu hal dan mengembangkannya sedemikian rupa sehingga tidak ada lawan yang bisa mengalahkan mereka.

Hedgehog Concept, terdiri dari tiga elemen penting untuk mengembangkan fokus strategi sebuah perusahaan atau organisasi:

  1. What we’re passionate about, yaitu menemukan area di mana kita memiliki keahlian yang melebihi yang lain dan memberikan kepuasan pribadi;
  2. What we can be the best in the world at, Hal yang Bisa Kita Lakukan dengan Sangat Baik (What We Can Be Best At), yaitu memilih area di mana kita benar — benar sangat jago dan tidak bisa disaingin dengan yang lain
  3. What drives our economic engine, yaitu memilih area di mana kita dapat menghasilkan profitabilitas dan pertumbuhan finansial yang stabil.
Definisi hedhehog concept. Source

Dengan menentukan Hedgehog Concept dari studio, kamu bisa fokus untuk mengerjakan hal yang sangat kamu kuasai dan meninggalkan hal-hal yang tidak sesuai walaupun itu terlihat bagus. Hal ini akan membantu kamu untuk mencapai kesuksesan finansial dan mengembangkan studio game kamu dengan lebih baik. Penting juga untuk diingat bahwa fokus dalam satu hal tidak hanya sekedar menguasai, tetapi juga mengembangkan passion dan ekonomi yang kuat.

Contoh dari pengaplikasian Hedgehog Concept dalam studio game adalah pada studio Monolith Soft yang membuat seri game seperti Xenosaga, Xenogears, dan yang paling dikenal akhir — akhir ini, adalah seri dari game Xenoblade. Awalnya, Monolith Soft itu fokus ke ngembangin game RPG yang kompleks tetapi kurang berhasil secara finansial, sampai akhirnya sempat bermasalah dan hampir dibubarkan.

Tapi setelah bergabung dengan Nintendo, para petinggi di Nintendo membantu Xenoblade untuk mempertajam menemukan Hedgehog Concept mereka, jadi mereka nggak suka bikin game yang secara world-building dan naratif bagus, tapi juga appealing ke fans RPG, dan juga dengan sistem manajemen produksi yang bagus. Akhirnya, studio ini berhasil merilis game yang sukses secara konsisten.

Beberapa karakter dari game MonolithSoft. Source: website official

Dengan mendefinisikan Hedgehog Concept dari studio game kamu, kamu bisa berpikir jauh ke depan dari produk yang sedang kamu kerjakan sekarang. Kamu bisa menciptakan sesuatu yang benar-benar unik dan membedakan dari studio game lainnya.

Buat saya sendiri, proses pembentukan Hedgehog Concept ini sangat membantu untuk menentukan arah perusahaan. Kami jadi lebih paham apa key strength/weakness kita. Jenis produk yang ingin kami kembangkan juga menjadi lebih clear, termasuk siapa yang perlu kita hire dan strategi kami mewujudkan ambisi studio juga menjadi lebih clear.

--

--

Fadhil Noer Afif
Kolektif Gamedev

Half-nerd, half-geek. Director at Reima Project, a game development studio.