5 Alasan Kenali dan Konsumsi Havermut

A. Ica N.
Blog -  Catering Online Jakarta | Kulina
3 min readSep 10, 2018

Havermut mungkin adalah jenis makanan yang jarang terdengar di telinga kita ya, Kulinas? Bagaimana kalau oatmeal? Pasti pada tahu kan…

Meski oatmeal lebih sering terdengar dibanding havermut, apakah Kulinas sudah kenal dengan jenis karbohidrat kompleks satu ini? Apakah Kulinas pernah mengkonsumsi oatmeal atau havermut?

Belakangan, oatmeal atau havermut sebenarnya mulai naik daun karena kesadaran hidup sehat masyarakat yang mulai meningkat. Mereka berbondong-bondong mengkonsumsi oatmeal atau havermut sebagai sarapan. Beberapa orang menyerah karena rasa oatmeal atau havermut yang hambar. Padahal oatmeal dan havermut bisa dimasak dengan berbagai cara untuk menambah cita rasa sekaligus manfaat baiknya.

Apa aja sih manfaat baik oatmeal atau havermut ini?

1. Membuat Kenyang Lebih Lama

Kandungan serat yang tinggi dalam havermut bisa membuat kita merasa kenyang lebih lama. Kita pun jadi bisa menekan keinginan diri kita untuk ngemil setelah makan. Sebuah penelitian pada tahun 2014 yang dipublikasikan di Nutrition Journal menunjukkan bahwa orang-orang yang mengonsumsi havermut bisa merasa kenyang lebih lama dibandingkan orang-orang yang mengonsumsi Honey Nut Cheerios dalam porsi yang sama.

2. Mengurangi Kolesterol

Makanan kaya serat memang sangat baik untuk menjaga kadar kolesterol dalam tubuh. Kandungan serat dalam havermut bisa mengurangi proses penyerapan kolesterol “jahat” yang dapat meningkatkan risiko serangan jantung dan stroke.

3. Melindungi Kesehatan Jantung

Oatmeal atau havermut mengandung senyawa kimia lignan yang mampu mencegah penyakit kardiovaskular, seperti penyakit jantung. Selain havermut, lignan juga terdapat pada aprikot, biji rami, serta brokoli. Sebuah studi menyatakan bahwa pria yang memiliki risiko gagal jantung dapat menurunkan risikonya dengan mengonsumsi setidaknya 1 mangkuk oatmeal atau havermut setiap hari.

4. Mengurangi Resiko Darah Tinggi

Selain memberikan manfaat bagi kesehatan jantung, kandungan serat dalam havermut juga mampu menurunkan risiko hipertensi. Havermut baik bagi wanita yang sudah memasuki usia menopause — dimana lebih rentan memiliki darah tinggi, agar mengonsumsi setidaknya 6 porsi havermut maupun sereal biji-bijian lain setiap minggu.

5. Mengurangi Resiko Kanker

Makanan kaya serat dengan biji-bijian utuh (whole grain) seperti havermut telah terbukti mengurangi risiko kanker usus besar. Sebuah ulasan pada tahun 2011 di British Medical Journal menunjukkan bahwa orang-orang yang mengonsumsi 90 gram biji-bijian utuh memiliki resiko terkena kanker usus besar lebih rendah sebesar 20 persen.

Wah, ternyata havermut atau oatmeal memiliki begitu banyak manfaat baik bagi tubuh kita. Jadi kenapa masih tidak mau coba untuk mulai mengkonsumsinya? Padahal sekarang, havermut atau oatmeal instan sudah banyak dijual di supermarket dengan harga terjangkau.

Tapi untuk kalian yang ingin coba makan havermut atau oatmeal dengan cita rasa istimewa dalam sajian berbeda di menu makan siangmu, ya Kulina pilihannya! Kulina menghadirkan lunch box baru: HEALTHY LUNCH! 🙌
HEALTHY LUNCH menghadirkan lebih banyak ragam pilihan seafood, sayur, serta biji-bijian yang sangat baik bagi tubuh. Menu makan siangmu makin beragam, kamu gak akan bosan, dan yang paling penting tubuhmu jadi lebih sehat!

Menu spesial Chicken Havermut akan sampai di meja kerjamu pada hari Rabu, 12 September 2018. Jadi mendingan langganan dari sekarang, karena bukan hanya sajian istimewa havermut, HEALTHY LUNCH punya banyak varian makan siang lain yang berbeda dan yang paling utama, sehat untuk tubuh kita. Mumpung masih awal bulan cobain lunch box baru Kulina…
👇 👇 👇

Sumber:
https://www.vemale.com/kesehatan/75097-5-alasan-kenapa-kita-perlu-mengonsumsi-havermut-oatmeal.html
https://hellosehat.com/hidup-sehat/nutrisi/manfaat-oatmeal-untuk-tubuh-anda/

--

--