[INFO] Jakarta Night Street Food

@gibrankusumo
Blog -  Catering Online Jakarta | Kulina
4 min readJul 7, 2017
Indomie Abang Adek (sumber: https://1.bp.blogspot.com/)

Saat malam hari, jalan-jalan adalah aktivitas seru yang bisa Anda lakukan. Apalagi bagi Anda yang sedang tidak memiliki kesibukan atau justru baru pulang setelah lembur di kantor. Jalan-jalan yang paling menyenangkan adalah jalan-jalan sambil berburu kuliner. Nah, jika Anda berdomisili di Jakarta atau sekarang sedang berada di ibu kota, apa saja sih street food yang recomended untuk dicicipi? Yuk, simak daftar dari Kulina berikut ini!

1. Roti Bakar Eddy

Salah satu menu Roti Bakar Eddy (sumber: http://mohdzarin.com/blog/)

Roti Bakar Eddy adalah salah satu street food favorit di Jakarta Selatan saat malam hari. Berada di kawasan Pesanggrahan, Roti Bakar Eddy menyajikan aneka jenis roti bakar dengan variasi rasa dan topping. Andalan dari warung roti bakar ini adalah roti bakar keju yang terkenal enak dan renyah. Berkunjung ke warung roti bakar ini paling seru jika bersama teman atau keluarga saat malam hari. Menikmati roti bakar yang hangat saat malam yang dingin tentu jadi pengalaman yang menyenangkan.

2. Gurihnya Martabak Pecenongan

Martabak Manis Pecenongan (sumber: http://jajanseru.blogspot.co.id/2014/05/jajan-martabak-pecenongan.html)

Street food dengan cita rasa manis yang bisa kamu nikmati saat malam hari sepulang kerja salah satunya adalah Martabak Pecenongan ini. Namun, Anda harus jeli memilih karena sebenarnya ada banyak penjaja martabak dan aneka camilan lain di kawasan Pecenongan ini. Salah satu penjual martabak yang terkenal enak ada di Pecenongan 65A. Anda bisa membeli martabak dengan aneka rasa. Dengan pilihan porsi besar dan rasa coklat misalnya, bisa jadi mood booster untuk Anda yang baru pulang lembur seharian lho.

3. Indomie Abang Adek

Indomie Abang Adek (sumber: https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/7294/picture-1412921232.jpg)

Hampir semua orang mungkin akan sepakat bahwa mie instan adalah santapan paling nikmat saat malam hari. Dimasak dengan cara direbus maupun goreng, mie instan memang jadi andalan untuk mengganjal perut yang lapar.

Nah, warung mie instan yang paling populer di Jakarta adalah warung Indomie Abang Adek yang ada di kawasan Jakarta Barat. Di tempat ini, mie instan diolah sedemikian rupa, ditambah topping serta level kepedasan yang bisa Anda pilih sendiri. Bagi Anda penyuka pedas, sangat disarankan berkunjung ke warung ini, ya!

4. Segarnya Soto Betawi Disantap Malam Hari

Soto Betawi (sumber: http://www.thejakartapost.com/life/2016/12/16/top-soto-betawi-picks-you-shouldnt-miss.html)

Tak ada salahnya memilih street food yang cukup berat untuk disantap malah hari. Kota Jakarta salah satunya terkenal dengan kuliner Soto Betawi. Namun, tidak mudah lho menemukan Soto Betawi yang nikmat di Jakarta. Sebagai rujukan, Anda bisa mengunjungi Soto Betawi H. Ma’ruf yang di kawasan Taman Ismail Marzuki, Jakarta Pusat. Soto Betawi yang satu ini konon sudah ada sejak 1940-an. Rasa gurih, kuah soto yang segar, dan renyah taburan krupuk dan emping dijamin membuat perburuan kuliner Anda di malam hari semakin seru. Rasa lelah setelah berjalan-jalan atau bekerja seharian pun dijamin akan hilang setelah menyantap kuliner ini.

5. Kuliner pedas di Sambel Setan Bu Mut

Salah Satu Menu Sambel Setan Bu Mut (sumber: https://dwimesse.blogspot.co.id/2012/08/)

Kali ini kita bergeser ke kawasan Jakarta Pusat dengan salah satu street food pedas yang terkenal di sana. Kuliner yang satu ini khusus bagi Anda yang memang doyan makanan pedas.

Yup, Warung Sambel Setan Bu Mut Pejompongan adalah pelopor sejak 1998 silam. Pemiliknya yang berasal dari Cirebon awalnya memulai bisnis dengan berjualan makanan khas Cirebon. Seiring berjalannya waktu, menu yang paling dikenal dari Warung Bu Mut ini justru sambalnya yang pedas dan lezat.

Berdasarkan ke-lima referensi ini mana menu street food yang paling membuat Anda penasaran? Tentu tak ada salahnya menjelajah semua selepas Anda pulang bekerja. Di malam hari, Anda memang memiliki waktu yang lebih banyak untuk berburu kuliner sekaligus beristirahat. Namun waktu makan di siang hari pun tak boleh Anda abaikan begitu saja. Meski bagi Anda yang bekerja di kantoran hanya memiliki waktu terbatas untuk istirahat siang, meluangkan waktu untuk makan siang tetaplah penting.

Cobalah berlanggan makan siang di Kulina. Menu yang ditawarkan setiap hari berbeda, dimasak para profesional, diantar sampai ke kantor Anda tanpa tambahan biaya pengiriman! Menarik bukan? Makan siang aman, kerja jadi lebih semangat.

Sumber:
https://dwimesse.blogspot.co.id/2012/08/makan-enak-seputaran-jakarta.html
http://jajanseru.blogspot.co.id/2014/05/jajan-martabak-pecenongan.html

--

--