Cara Saya Optimasi SEO Startup Lunasbos Tanpa Biaya dengan SEO Titipan

Adjie Purbojati
Lunasbos

--

Bagi startup baru yang tak punya banyak biaya seperti Lunasbos, strategi digital marketing merupakan suatu tantangan tersendiri. Kami berusaha agar selalu tumbuh secara organik, supaya pengguna tanpa paksaan untuk menggunakan aplikasi Lunasbos. Dan lagipula, digital marketing bakalan banyak memerlukan biaya jika tidak dipikirkan dengan baik sejak awal.

Kebetulan background saya adalah Internet Marketer. Saya sudah menjalani hobi ini selama 4 tahun terakhir. Puluhan pergantian algoritma mesin pencari Google sudah saya lewati. Dan berbagai strategi optimasi sudah saya coba. Dan yang terakhir, saya coba implementasikan strategi “SEO Titipan” kepada Lunasbos.

Jadi apa itu SEO? Dan mengapa saya harus pikirkan sejak awal?

Singkat kata, SEO merupakan suatu cara agar bisa menduduki halaman pertama di mesin pencari dalam suatu keyword tertentu. Menurut saya ini adalah hal yang harus dipikirkan seorang Marketing sebelum memikirkan solusi lainnya. Kenapa? karena pengguna internet hampir semuanya pasti mencari di Google. Dan ini hanya perlu investasi sedikit di awal, seiring berjalannya waktu pondasi akan semakin kuat, sehingga tinggal menikmati hasilnya.

Lalu strategi apa yang saya gunakan?

SEO jika ingin secara murni bakalan sangat berat. Karena kita harus membangun sebuah website yang isinya sangat bagus. Kemudian membangun link building agar website tersebut disukai Google. Ini membutuhkan waktu berbulan-bulan bahkan tahunan untuk mewujudkannya. Dan juga membutuhkan biaya yang tak sedikit.

Jadi yang saya lakukan adalah, titip SEO di website yang sudah bagus!

Apasih tujuan Lunasbos melakukan SEO? Kan tujuannya sederhana: untuk menambah user. Jadi saya nggak perlu bangun website yang besar untuk bikin itu, terlalu capek.

Kira-kira begini ringkasannya:

Goals: Lunasbos tampil di halaman depan pada keyword tertentu

Keyword: Aplikasi Pencatat Hutang

Yang betul sebenarnya “utang” namun saya pilih “hutang” karena kebanyakan netizen search dengan phrase tersebut.

Cara 1: Optimasi Listingan Aplikasi di PlayStore

Banyak yang menyindir saya mengapa logo Lunasbos di PlayStore nggak cuma icon saja biar bagus. Ngasih teks di dalam logo kan menyalahi aturan desain. Mengapa juga nama aplikasi ada keterangannya, kan sudah ada di deskripsi. Bla bla bla. Itu semua ada alasannya, Pak Eko!

App Store Optimization (ASO) = SEO untuk Apps

Pernahkah kamu berpikir, apa fungsinya Google menyuruh untuk mengisi title, deskripsi singkat, dan long description di listingan aplikasi? Benar agar manusia mudah memahami aplikasimu. Tapi selain itu, juga agar Search Engine bisa memahami aplikasimu.

Kemudian yang saya lakukan adalah, memasukkan keyword utama Lunasbos di semua bidang yang bisa dimasukkan. Judul, deskripsi singkat, deskripsi panjang, logo, bahkan di URL package name sekalipun.

Tampilan listing Lunasbos di Google PlayStore
Coba ketikkan kata “Lunas” di pencarian, maka akan muncul rekomendasi di dropdown.
Aplikasi Lunasbos tampil di pencarian mobile untuk keyword “Aplikasi Pencatat Hutang”. Padahal di teks pertama bukan keyword tersebut.

Cara 2: Optimasi SEO dengan titip di website media

Inilah yang saya sebut diawal tadi mengenai titip di website yang sudah besar. Pada dasarnya, media-media sekarang ini sangat haus dengan konten. Mereka selalu dikejar tarket untuk publish konten setiap harinya. Namun namanya manusia, terkadang ide-ide bagus nggak muncul. Di sisi lain, kita sebagai Startup ingin sekali publikasi di media, supaya produk kita dikenal masyarakat luas. Lalu saya menemukan benang merah disini, yaitu kirim konten ke media.

Yang saya lakukan adalah mencari kontak email sebanyak-banyaknya media yang ada di Indonesia. Saya punya list puluhan kalau tidak salah. Kemudian, saya menulis artikel yang bagus sesuai standar media. Dalam hal ini saya pesan saja ke teman yang bekerja di media, bayar 50rb doang, hahaha.

Di dalam artikel tersebut tentu saja berisi tentang penjelasan Lunasbos, kegunaan, target pengguna, gambar-gambar, dan tentu saja tak lupa keyword utama yang saya paparkan di awal tadi. Lalu saya kirimkan ke masing-masing email satu persatu, bukan kirim massal. Supaya mereka merasa di hargai.

Memang tidak semuanya mau mem-publish, tapi setidaknya ada beberapa media yang mau publish. Dan BOOM! Media besar yang tidak saya sangka seperti IDNTimes, Brilio, Liputan6, semua mengangkat artikel yang saya kirimkan. Akhirnya jumlah download Lunasbos meningkat pesat. Dan error-pun bermunculan, haha.

Tidak hanya sampai disitu, karena mereka adalah dari media yang kredibel, maka blog-blog kecil pun ikut mengulas Lunasbos. Dan juga ini semua berimbas pada hasil pencarian keyword utama tadi. Di hasil pencarian Google, yang tampil kebanyakan merekomendasikan Lunasbos. Inilah yang saya maksud dengan “SEO Titipan”. Tak perlu biaya besar namun efeknya besar.

Halaman pencarian berkat “SEO Titipan”
Sebagai timbal balik, saya berikan backlink dofollow kepada media yang mau publish Lunasbos. Simbiosis mutualisme, saling menguntungkan.

Demikian artikel ini saya buat dengan sadar. Sebetulnya saya takut strategi ini menjadi saturated sehingga nanti media nggak mau publish email-email kita, haha. Untuk itu mungkin dalam kurun waktu beberapa lama, artikel ini akan saya hapus. Jangan lupa download dan gunakan Lunasbos ya.

Salam Kopi Joni

***

Update Agustus 2019

Beberapa media sekarang menolak memberikan link ke situs kita. Mereka biasanya akan mematok biaya agar artikel bisa publish. Tapi jangan khawatir, ada ribuan media di dunia yang mau menampungnya. Jadi selamat berjuang ya!

--

--