Matic adalah solusi penskalaan Layer 2 untuk blockchain publik. Ia menggunakan varian berbasis-akun dari More Viable Plasma untuk menjamin keamanan aset-aset pada main-chain dan memastikan keamanan transaksi generik dengan menggunakan jaringan desentralisasi dari Validator Proof-of-Stake. Sistem ini dirancang untuk memungkinkan konfirmasi parsial yang lebih cepat untuk pengalaman pengguna yang lebih baik sementara konfirmasi akhir dicapai secara berkala karena checkpoint dilakukan pada main-chain.
Validator mempertaruhkan (stake) token Matic mereka sebagai jaminan untuk bekerja demi keamanan jaringan dan sebagai imbalan atas layanan mereka, mereka mendapatkan hadiah.
Apa insentifnya?
Matic akan mengalokasikan 12% dari total paredaran 10 miliar token untuk mendanai hadiah staking. Ini untuk memastikan bahwa jaringan diunggulkan dengan cukup baik hingga biaya transaksi memperoleh daya tarik. Imbalan ini terutama dimaksudkan untuk jump-start jaringan. Sementara protokol dalam jangka panjang dimaksudkan untuk mempertahankan diri berdasarkan biaya transaksi.
Imbalan Validator = Imbalan Staking + Biaya Transaksi
Ini dialokasikan dengan cara sedemikian rupa untuk memastikan gradual decoupling hadiah staking tidak menjadi komponen dominan hadiah validator.
Di bawah ini adalah contoh snapshot dari hadiah tahunan dalam ekspektasi untuk 5 tahun pertama, dengan mempertimbangkan suplai staking berkisar antara 5% sampai 40% dalam 5% interval.
Siapa yang bisa memanfaatkan ini semua?
Stakers menjalankan node validator dan stakers mendelegasikan token mereka ke arah validator yang mereka inginkan. Validator akan memiliki opsi untuk membebankan komisi pada hadiah yang diterima oleh delegator.
Penting untuk dicatat bahwa dana milik semua staker akan dikunci dalam sebuah kontrak yang digunakan pada main-chain ethereum. Juga, tidak ada validador yang dapat menahan token delegator.
Menyiapkan Node Validator
Menyiapkan node validator adalah pekerjaan yang disertai tanggung jawab. Untuk menjalankan dan memelihara node dengan lebih baik, kita perlu memikirkan cadangan, uptime, keamanan firewall, HSM, strategi pencegahan serangan dan banyak lagi. Ada banyak rekomendasi dan praktik untuk validator, terutama saat ini, termasuk pembelajaran dari pengalaman sejauh ini dengan staking di jaringan yang berbeda. Layer 2 menuntut semua itu dan sedikit lagi.
1. Subset validator aktif dari kumpulan dipilih untuk bertindak sebagai produsen blok untuk rentang waktu tertentu. Pemilihan setiap rentang waktu juga akan disetujui oleh setidaknya ⅔ +1 dalam kekuasaan. Pembuat blok ini bertanggung jawab untuk membuat blok dan menyiarkannya ke sisa jaringan.
2. Sebuah checkpoint pada dasarnya adalah akar Merkle dari semua blok yang diproduksi di antara interval. Semua node memvalidasi hal yang sama dan membubuhkan tanda tangan mereka padanya.
3. Seorang pengusul terpilih dari set validator bertanggung jawab untuk mengumpulkan semua tanda tangan untuk checkpoint tertentu dan melakukan hal yang sama pada main-chain.
Tanggung jawab membuat blok dan juga mengusulkan checkpoint sangat bergantung pada rasio stake validator dalam kumpulan keseluruhan.
Hadiah Staking
Hadiah tahun pertama di sekitar 312 juta token Matic harus dianggap absolut yang berarti terlepas dari keseluruhan stake dalam jaringan, jumlah tersebut akan diberikan sebagai hadiah kepada pembuat staker di setiap checkpoint. Ada dua cara untuk mendistribusikan hadiah ini; yang lebih sederhana adalah memberikannya secara keseluruhan kepada pengusul. Namun, yang lebih adil adalah membagikannya di antara semua penandatangan. Ini menyelesaikan berbagai tujuan, memberikan insentif kepada para penandatangan untuk pekerjaan validasi mereka, tidak memberikan alasan kepada delegator untuk mengikat token mereka dengan validator besar, memberikan hadiah dengan interval pendek ke semua peserta jaringan.
Apa yang kita butuhkan sebelum menentukan mekanisme pembagian hadiah kita adalah untuk mensimulasikan bagaimana fungsi opsi yang berbeda, di sini demikian karena interoperasi antara dua chain. Ingin menjaga semua dana agar aman pada main-chain, membuat klaim hadiah mudah untuk semua, mengingat biaya transaksinya dan sebagainya.
Kami akan segera meluncurkan staking experience kami dengan hadiah besar dalam token Matic nyata pada lingkungan pengujian “House of Stakes” — di mana kami berharap untuk menerima partisipasi dari validator, mencoba pendekatan yang berbeda, mendapatkan konsensus tentang hal terbaik, mendorong persaingan, mencoba untuk membuat dan memecahkan hal-hal dan mengembangkan staking kita menjadi sesuatu yang kuat untuk versi main-net.
Mengapa kami membagikan hadiah secara keseluruhan dan tidak membatasi imbalan maksimum?
Pertama-tama mari kita memahami biaya tambahan melakukan checkpoint di main-chain. Ada berbagai cara pendekatan mengenai hal ini. Bergantung pada rasio validator dalam keseluruhan stake, apakah probabilitasnya untuk menjadi pengusul dan melakukan checkpoint. Katakanlah, 5% untuk beberapa validator pada waktu tertentu. Seiring dengan asumsi berikut:
· Interval checkpoint selama 15 menit yang membuat 2928 checkpoint setiap bulan.
· Gas yang dibutuhkan per checkpoint di ujung yang lebih tinggi sekitar 1.500.000
· Eth sebesar $ 300 dan harga gas rata-rata sebesar 30 Gwei, biaya melakukan checkpoint untuk validator ini dengan kemungkinan 5% menjadi pengusul adalah sekitar $ 1.976,40
Bergantung pada semua faktor eksternal ini, seseorang bahkan mungkin dapat proporsionalkan nilai biaya checkpoint dari hadiah. Orang lain mungkin berinvestasi di Eth terlebih dahulu untuk digunakan untuk melakukan checkpoint dan dengan demikian menjadikan hadiah itu lebih menguntungkan untuk jangka panjang.
Skema insentif dirancang sedemikian rupa untuk memastikan bahwa menjalankan validator sebagai layanan pada Layer 2 menguntungkan terlepas dari jumlah total yang distakekan atau jumlah validator dalam jaringan atau probabilitas pengusul individu.
Biaya Transaksi
Setiap produsen blok di lapisan BOR (lapisan produsen blok) akan diberikan persentase tertentu dari biaya transaksi yang dikumpulkan di setiap blok. Pemilihan produsen untuk rentang tertentu juga tergantung pada rasio individu dalam keseluruhan stake. Sisa biaya transaksi mengalir melalui corong yang sama seperti insentif yang dibagikan di antara semua validator yang bekerja di lapisan Heimdall. Berapa persentase pasti dari biaya transaksi yang akan dibagikan dengan setiap produsen blok akan diputuskan di kemudian hari dengan mempertimbangkan statistik keseluruhan dari jaringan live. Hingga saat itu, bundel mengalir melalui corong yang sama menyalurkan semua yang dikumpulkan di antara semua validator.
Validator memiliki opsi untuk membebankan persentase komisi dari perolehan hadiah kelompoknya. Sisanya akan dibagikan di antara semua staker secara proporsional sesuai dengan jumlah stake mereka di kumpulan tersebut. Berikut hal-hal yang dapat dipertimbangkan pada saat memutuskan persentase komisi.
1. Oleh karena mereka juga bertanggung jawab untuk melakukan transaksi checkpoint pada main-chain, porsi tertentu dari hadiah dapat diperhitungkan dalam persentase pemotongan. Akan tetapi, hal ini akan bervariasi dari satu validator ke yang lain tergantung pada pendekatan mereka untuk mengurus transaksi checkpoint.
2. Persentase tertentu mungkin dibebankan dari delegasi sebagai imbalan layanan berjalan node.
Menjadi Validator
Inilah yang kami pikirkan saat ini dan dapat berubah begitu kami menerima lebih banyak feedback.
Akan ada sejumlah terbatas validator, awalnya ~ 100. Dan untuk menyimpan slot, kami berpikir untuk menerima investasi minimum sekitar 1.500.000 token Matic. Tidak ada persyaratan untuk mengunci dana untuk waktu tertentu. Namun, seseorang harus menjalani periode pemberitahuan tertentu (sekitar 2–3 minggu) dalam keadaan aktif setelah mengundurkan diri. Validator bertanggung jawab atas pemotongan sebagian jika terjadi kesalahan. Ini juga berlaku untuk bonded delegations. Mekanisme pemotongan akan dimodifikasi seiring waktu karena kami memahami lebih banyak tentang perilaku keseluruhan jaringan. Untuk saat ini, kami memikirkan beberapa kondisi berikut:
1. 2–5% pemotongan jika validator tanda tangan ganda sebuah checkpoint. Setelah sistem mengidentifikasi satu atau beberapa checkpoint ditandatangani ganda oleh suatu pihak, validator itu menghadapi pemotongan hanya untuk penandatanganan ganda pertama dan segera dipenjara yang menyebabkan tidak mendapat hadiah dan dalam keadaan tidak aktif. Jika gagal mencabut dirinya dari keadaan dipenjara dalam waktu tertentu atau gagal mempertahankan saldo minimum lebih lama dari waktu tertentu yang ditentukan ini, maka ia akan segera dihapus.
2. Menghukum validator jika mereka tidak aktif untuk waktu yang lama.
3. Dalam skenario penghentian berantai, validator yang tidak menandatangani checkpoint karena alasan seperti menghadapi downtime dapat dipangkas berat dan dalam skenario terburuk, mungkin kehilangan seluruh stake mereka. Iterasi pertama harus memangkas persentase kecil dari semua validator tidak aktif. Persentase ini terus meningkat seiring waktu dan pada akhirnya orang mungkin kehilangan segalanya karena tetap tidak aktif selama waktu berhenti. Ini untuk memastikan bahwa dalam kondisi buruk seperti itu, jaringan dapat secara bertahap membuat validator yang jujur dan aktif cukup kuat untuk terus melakukan checkpoint dan dengan demikian chain kembali beraksi.
Bagaimana seseorang dapat berpartisipasi dalam pengujian insentif Matic?
Kami akan segera mengumumkan detailnya. Aturan, pendaftaran, panduan node, bug bounties, hadiah, dan banyak lagi. Sementara itu, hubungi ateeta@matic.network, jika Anda tertarik. Kami senang untuk mengetahui pemikiran Anda.
Semua detail yang dibagikan bersifat tentatif saat ini dan dapat berubah berdasarkan feedback yang diterima.