Belajar Dasar Pemrograman Python part-2 : Installasi

Heri Muhrial
mtiakakom
Published in
3 min readOct 30, 2019

Pada artikel kali ini kita akan coba membahas proses untuk installasi python dengan menggunakan miniconda, kenapa menggunnakan miniconda karena paket-paket yang di install bagi kita yang baru belajar pemrograman python ini sudah cukup kita gunakan.

Adapun installasi yang akan kita gunakan menggunakan python terbaru, dan pada kali penulis menggunakan installasi python ver 3.7.3 windows.

Untuk tahapan-tahapan proses installasi nya sebagai berikut :

  • Download terlebih dahulu installasi miniconda versi windows nya di link ini https://docs.conda.io/en/latest/miniconda.html
  • Jalankan hasil installasi yang sudah kita donwload sebelumnya dan ikuti step-stepnya pada gambar dibawah ini.
  • Setelah tahap installasi telah selesai, jalankan aplikasi miniconda kemudian ketik python seperti pada gambar dibawah ini
  • Coba kita ketikkan code program print(‘Hello World’) sebagai program awal yang akan kita buat, dan hasilnya terlihat seperti gambar dibawah ini.

Sampai pada tahap ini kita telah berhasil melakukan proses installai python menggunakan paket installasi miniconda dan kita juga telah mencoba menuliskan code program sebagai bentuk program awal yang telah kita buat.

Sekedar saran untuk teman-teman yang sedang belajar python untuk memudahkan dalam penulisan dan compile code program, Kita dapat menggunakan text editor seperti visual studio code, pycharm, jupyter, spyder dan lainnya.

Demikan sharing yang bisa saya bagikan untuk saat ini semoga bermanfaat buat yang lagi belajar pemrograman Python.

--

--