Seminar Sistem Terdistribusi “Penerapan Konsep Sistem Terdistribusi pada Teknologi Modern Industri 4.0”

Hendra, S.Kom
mtiakakom
Published in
4 min readDec 30, 2019
Seminar Sistem Terdistribusi, STMIK Akakom Yogyakarta

STMIK Akakom Yogyakarta baru saja menggelar sebuah Seminar Umum yang di selenggarakan oleh UKM Informatika & Komputer dengan tema “Penerapan Konsep Sistem Terdistribusi pada Teknologi Modern Industri 4.0”

Seminar tersebut diadakan pada hari Sabtu 28 Desember 2019 dan dihadiri oleh 111 peserta yang sebagian besar adalah mahasiswa dari STMIK Akakom Yogyakarta semester 4 dan 5.

Sistem Terdistribusi merupakan sebuah konsep yang sebenarnya telah dilakukan sejak dahulu kala, namun hampir sebagian besar dari kita mungkin tidak menyadari bahwa sistem yang selama ini kita pakai merupakan perwujudan dari sistem terdistribusi.

Sesi 1 yang dibawakan oleh Bpk. Hendra, S.Kom.

Pada sesi pertama yang dibawakan oleh Bpk. Hendra, S.Kom (IT Specialist Kantor Pemasaran Mandiri, PT. Prudential Life Assurance) memaparkan secara umum bagaimana konsep sistem terdistribusi berjalan. Mulai dari infrastruktur dan objek-objek yang terlibat didalamnya.

Infrastruktur Sistem Terdistribusi melibatkan begitu banyak komponen-komponen kecil didalamnya yang tentunya memiliki kesamaan tujuan. Dan tentunya setiap komponen tersebut memiliki ketergantungan satu dan lainnya.

Melalui penjelasan pada sesi pertama ini, dengan sangat jelas dapat diketahui bahwa inilah alasan kenapa Industri 4.0 sangat berkaitan erat dengan dunia teknologi dan jaringan komputer serta bagaimana setiap perusahaan penyedia jasa layanan teknologi berlomba-lomba untuk meningkatkan performa dari sisi hardware supaya layanan yang diberikan semakin maksimal dan semakin menambah fitur yang tentunya akan mempermudah pemakai (user) itu sendiri.

Sesi 2 yang dibawakan oleh Bpk. Kuindra Iriyanta, S.Kom.

Pada sesi kedua yang dibawakan oleh Bpk. Kuindra Iriyanta, S.Kom (Ka. Sub Bag Admisi dan Marketing STMIK Akakom Yogyakarta) dijelaskan secara detail kenapa saat ini peran Sistem Terdistribusi semakin vital dalam dunia bisnis.

Seperti yang kita ketahui saat ini bahwa semua layanan perbankan, layanan tiket transportasi, layanan jasa dan layanan lainnya telah berpindah platform dari yang semua konvensional dimana customer datang ke kantor untuk dilayani oleh baik itu customer service atau bagian teller, telah berpindah ke era modern dimana cukup melalui telephone genggam semua masalah dapat terselesaikan.

Berbagai contoh dijabarkan secara detail dan terperinci sehingga keseluruhan peserta mengetahui dan memahami bahwa teknologi yang ada disekitar kita dan bahkan setiap hari digunakan merupakan teknologi Sistem Terdistribusi yang menggeser dunia Indistri ke level 4.0.

Sesi 3 yang dibawakan oleh Bpk. Arma Fauzi, S.Kom.

Kemudian sesi terakhir yang dibawakan oleh Bpk. Arma Fauzi, S.Kom (Owner Dunia Kita, Co Owner Violet Homedecor, Moderator Kaskus FHB) melanjutkan dari sesi-sesi sebelumnya dimana Bpk. Arma menjelaskan secara detail beberapa teknologi yang telah berkembang dengan sangat besar yang memiliki peranan penting dalam Era Industri 4.0 saat ini.

Salah satu yang menjadi sorotan adalah teknologi blockchain cryptocurrency yang beberapa tahun belakangan ini menjadi perhatian khusus di berbagai negara. Bagaimana tidak, sebuah teknologi dengan konsep pear-to-pear yang menjadi ancaman besar terhadap perekonomian karena secara perlahan menggeser alat tukar menukar.

Kemudian teknologi lain yang menarik untuk dijadikan pembahasan adalah bagaimana sebuah layanan digital yang mampu mengalahkan bisnis konvensional. Contohnya layanan perhotelan (www.airbnb.co.id), transportasi (GoJek, Grab) bahkan layanan yang hanya memberikan hiburan seperti “tik tok”.

Kesemua layanan-layanan tersebut tentunya akan menginspirasi anak-anak muda lainnya untuk menciptakan teknologi atau layanan baru dengan platform mobile yang akan mengguncang industri dan mengubur model bisnis konvensional.

Sesi tanya jawab dengan peserta seminar

Sebelum seminar tersebut ditutup, terlebih dahulu ada sesi tanya jawab yang dibagi kedalam 2 sesi, setiap sesi diberi kesempatan kepada 4 orang penanya. Sehingga para peserta seminar cukup merasa terpuaskan dengan acara seminar sistem terdistribusi ini.

Menurut panitia (UKM Informatika & Komputer) bahwa seminar-seminar seperti ini sangat dibutuhkan oleh para Mahasiswa yang berada di STMIK Akakom Yogyakarta. Karena dengan adanya seminar-seminar seperti ini akan membantu mahasiswa untuk memulai menentukan fokus kearah mana teknologi yang ingin dikuasai. Sehingga pada saatnya nanti lulus dan mendapatkan gelar S1, mereka sudah siap untuk bersaing di dunia nyata tanpa perlu membutuhkan waktu untuk beradaptasi dengan teknologi yang mungkin tidak dipelajari pada saat kuliah.

Ketiga pembicara pada seminar ini merupakan Mahasiswa Pasca Sarjana jurusan Teknologi Informasi yang saat ini sedang menjalankan studi di STMIK Akakom Yogyakarta.

Program Magister (S2) dibidang Teknologi Informasi di STMIK Akakom Yogyakarta baru dibuka pada tahun 2019 dengan fokus pada teknologi komputasi Big Data. Teknologi Big Data merupakan pondasi kuat yang harus dikuasai pada saat ini (industri 4.0) dimana untuk melakukan layanan yang maksimal, sebuah sistem akan diciptakan dengan kemampuan untuk mempelajari dan menganalisa data dalam jumlah yang sangat banyak sehingga dapat memberikan layanan maksimal kepada customernya.

~Hendra, Yogyakarta, 30 Desember 2019

--

--