Cara menghubungkan VM (Ubuntu Server) ke SSH (putty)

Arka Nanta
Network Evolution
Published in
3 min readMar 19, 2021

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakaatuh,

Hallo sobat’s, kita terbiasa menggunakan Sistem Operasi Windows dan ingin mencoba menggunakan Ubuntu Server untuk belajar atau ngoprek dengan Virtual Machine (VM ) “Virtual Box”. Menariknya kita dapat me-remote ubuntu server tersebut dengan Aplikasi Remote Server Andal (Putty), namun bagaimana cara menghubungkan VM (Ubuntu Server) ke SSH (Putty)?, Heits jangan khawatir berikut cara menghubungkan nya.

Langkah pertama pastikan sobat’s sudah menginstal Putty terlebih dahulu, berikut link download dan tampilan pada aplikasi Putty.

https://the.earth.li/~sgtatham/putty/latest/w64/putty-64bit-0.74-installer.msi

Langkah selanjutnya masuk ke mode super user.

sudo su

Langkah berikutnya ketikan perintah “apt update” yang berfungsi untuk melihat daftar repository yang terbaru.

apt update

Langkah berikutnya install openssh-server di server ubuntu, kemudian ketik “y” untuk melanjutkan proses install.

apt install openssh-server

Setelah ter-install, langkah berikutnya buka virtual box kemudian ubah setting network ubuntu server menjadi “Bridge Adapter”.

Kemudian selanjutnya sobat’s dapat melakukan “reboot” VM ubuntu server dan tunggu hingga reboot selesai, biasanya proses ini cukup makan waktu lebih lama.

reboot

Setelah proses reboot selesai, maka sobat’s dapat melihat alamat IP yang tersedia di ubuntu server dengan perintah di bawah ini.

ifconfig

Setelah mendapatkan alamat IP, kemudian masukan alamat IP tersebut ke ssh Putty dan pilih ‘yes’ untuk masuk ke Putty

Langkah terakhir, sobat’s dapat langsung masukan username dan password VM ubuntu server nya.

Yeay mudah bukan?, sekarang sobat’s dapat melakukan perintah terminal menggunakan Putty untuk melanjutkan ngoprek, dan intinya lebih memudahkan sobat’s ketika ingin copy-paste code. Dengan cara sangat simple cukup dengan copy perintah yang ada kemudian klik kanan ke Putty. Nah otomatis akan ter-copy.

Sekian penjelasan singkat yang dapat ane sampaikeun, terimakasih atas perhatiannya sobat’s :)

Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakaatuh

Referensi :

  1. https://www.centerklik.com/cara-install-dan-mengaktifkan-ssh-di-ubuntu/
  2. https://qastack.id/superuser/226689/how-can-i-connect-via-ssh-putty-to-my-vmware-machine-ubuntu
  3. https://ourcodeworld.com/articles/read/1191/how-to-setup-an-ssh-accessible-ubuntu-18-04-server-instance-in-virtualbox-for-windows

--

--