Fusion 360 dan Aksara Jawa

Equan P.
Pemrograman
Published in
3 min readFeb 18, 2017

--

Sangat bersyukur karena banyak developer yang melek teknologi dan mau mengurusi budaya warisan leluhur di Indonesia. Salah satunya yaitu aksara jawa ke dalam bentuk digital, Unicode. Tentu saja karena adanya ini kita tidak harus memulai dari nol untuk memakai aksara Jawa di lingkungan yang serba digital ini.

Tuladha Jejeg
Font ini merupakan satu-satunya jenis font aksara Jawa yang saya tahu dan tersebar secara online. Saya sarankan download font tersebut karena disertai penjelasan lengkap dan penggunaannya, sangat sangat membantu untuk me-refresh ataupun mulai belajar pengetahuan anda tentan aksara jawa.

Tuladha Jejeg — https://sites.google.com/site/jawaunicode/

Salah satu pertanyaan saya sejak lama yaitu bagaimana caranya meng-etching tulisan yang spesifik seperti aksara Jawa ke face dari geometri 3D? Sebenarnya banyak software 3D yang bisa anda pakai dan menurut saya di Fusion 360 jauh lebih mudah.

Agak susah memakai aksara Jawa Unicode di lingkungak OS Windows kalau misalnya anda memakai Wordpad harus mengetikkan kode unicode baru kemudian menekan shortcut Alt-X untuk memunculkan karakter dari aksara Jawa. Sayangnya cara ini tidak bisa dilakukan langsung di editor Fusion 360.

Aksara Jawa di Wordpad

Cara lain yaitu memakai charmap. Agak melelahkan tapi kalau anda mulai mengenal aksara jawa maka cukup berguna untuk lebih mengenal atau menghapal aksara jawa, kalaupun sudah mengenal akan melatih anda untuk sedikit bersabar.

Charmap Windows

Fusion 360

Seperti saya bilang sebelumnya kalau di Fusion 360 sangat mudah untuk meng-etching tulisan biasa ke face dari geometri 3D, hanya saja untuk yang unicode spesifik seperti aksara jawa caranya agak tricky.

Copy Paste
Cara termudah untuk memunculkan karakter di face geometri 3D di Fusion 360 yaitu dengan copy-paste langsung karakter dari charmap maupun kata-kata dari wordpad.

“Se”

Meskipun kalau di paste ke text input akan muncul karakter tidak terbaca ditandai dengan kotak-kotak tapi di face geometri 3D secara real time akan muncul aksara Jawa seperti screenshot diatas, anda hanya cukup memastikan kalau font yang terpilih di dropdown Font adalah Tuladha Jejeg.

Ok itu saja.

Happy Crafting!

--

--