Mimpi hidup dan mati berkali-kali

Arthur Von
positivibes
Published in
1 min readDec 15, 2023
Photo by Ash Ashley on Unsplash

Aku memiliki sebuah mimpi. Tentang bagaimana aku dihukum untuk mati berkali-kali.

Aku sempat berpikir, bahwa itu tampak merupakan seperti hukuman di neraka, karena aku merasakan kehilangan nyawa berkali-kali.

Tapi, setelah terbangun dan memahaminya. Justru aku merasa bahwa itu menyerupai sebuah anugerah.

Karena aku bangun dari kematianku.

Untuk kembali ke rumah.

Tempat aku bersantai, bersenang-senang, dan semua orang menantiku.

Aku yang mati berkali-kali.

Kehidupan keduaku, tubuhku jatuh dari langit dengan lembut di depan rumahku.

Aku berjalan untuk menjumpai keluarga yang meratapi kematianku.

Aku berterima kasih di depan mereka yang terkejut, hingga kemudian aku mati kembali dengan tubuh jatuh terbaring di depan mereka.

Sekali lagi mereka meratapiku.

Kemudian aku datang kembali, dari sebuah tempat yang aku tidak pernah kenal.

Aku berjalan keluar dari tempat itu.

Kembali menyapa mereka.

Ketika itu, mereka tidak pernah takut atau merasa ngeri padaku.

Mereka semakin terharu melihat kehidupan ketigaku. Aku sekali lagi berterima kasih dan meminta maaf.

Sekali lagi aku mati.

Aku mulai menyadari aku berada di mimpi yang panjang, seperti reka adegan yang tidak pernah jauh berbeda.

Lagi, lagi, dan lagi.

Mereka tidak pernah bosan menyambutku.

Sampai aku terbangun pada kehidupan yang sesungguhnya.

--

--

Arthur Von
positivibes

A man who would like to share his self-discovery, harmony and desire. I'm also an insect enthusiast.