Design Guideline itu apa?

Andrew Savero
PPL Teman Bisnis
Published in
3 min readApr 30, 2019

Untuk mendesain sebuah prototype, terdapat beberapa syarat yang penting. Kali ini saya akan membahas salah satu dari beberapa syarat tersebut, yaitu guideline. Pada artikel ini, saya akan memfokuskan bahasan ke guideline serta guideline kelompok kami, PPL TemanBisnis.

Guideline. Source : http://www.ris.world/wp-content/uploads/2018/08/pic_guidelines.jpg

Design Guideline

Untuk membuat design interface yang baik, diperlukan konsistensi, karena kekonsistensian dalam mendesain interface akan mempermudah kita dalam mendesain serta hasilnya yang lebih mudah dimengerti user.

Untuk menerapkan kekonsistensian tersebut, tim PPL kami membuat design guideline agar kita dapat membuat suatu desain menjadi konsisten baik dari segi warna maupun teks dalam pembuatan mockup atau prototype.

Guideline dari temanbisnis Customer Database & Analytics

Berikut akan dijelaskan setiap bagian dari guideline tersebut.

1.Colors

Warna yang kami pakai pada desain kami.

Desain tim kami menggunakan warna dominan ungu untuk warna primer, dan hijau turquoise sebagai warna sekunder. Warna ini ditetapkan agar warna pada konten menjadi konsisten dominan warna primer dan sekunder.

2. Font

Tipe teks yang kami pakai.

Pemilihan tipe teks bisa berpengaruh untuk meningkatkan estetika desain aplikasi, dan juga bisa membantu tim developer untuk mendesain bagian teks yang membutuhkan font yang spesifik.

3. Other Assets

Icon yang kami pakai pada desain kami.

Untuk penggunaan icon, kami menggunakan free asset library dengan icon yang bervariasi. Icon memudahkan user dalam navigasi, seperti icon pada sidebar dan search button. Dengan kata lain, icon merepresentasikan suatu kegiatan yang berhubungan dengan fungsinya.

Desain logo aplikasi teman bisnis.

Desain logo dari aplikasi teman bisnis ini menggunakan memanfaatkan warna primer dan sekunder yang dipakai di guideline. Mendesain logo berguna untuk memudahkan branding dari aplikasi yang dibuat, agar mudah dikenali saat aplikasi sudah dalam tahap penyelesaian.

Hasil Mockup dan Prototype

Berikut adalah hasil mockup yang tim kami rancang, walaupun masih ada beberapa yang belum menyesuaikan dengan guideline.

Mockup login website aplikasi kami.
Mockup login mobile aplikasi kami.

Penutup

Demikian dari pengalaman yang saya dapat bagikan mengenai Guideline serta kegunaan dan penerapannya. Sekian dari saya, jika ada kesalahan pada penulisan, mohon diingatkan dan dikoreksi, karena disini saya juga masih masih belajar :D. Terimakasih telah membaca artikel ini, dan sampai jumpa!

#PPLFasilkomUI
#PPLMenyenangkan

--

--