Alumni Purwadhika: Berawal dari Ketertarikan Membuat Website, Rizki Akhirnya Mengikuti Job Connector

Purwadhika Digital Technology School
purwadhikaconnect
Published in
3 min readJul 10, 2019

Ilmu yang kita miliki harus diupdate seiring dengan perkembangan zaman agar tidak menyulitkan karier di kemudian hari. Terutama memasuki Era Industri Digital 4.0 ini, dapat dikatakan bahwa 70% aktifitas perusahaan membutuhkan keahlian di bidang teknologi. Sekedar belajar-pun tidak menjadi masalah jika nantinya tidak ingin berkarier di bidang tersebut, setidaknya keahlian itu menjadi nilai tambah seseorang di mata perusahaan nantinya.

Hal ini yang dirasakan oleh salah satu Alumni Purwadhika Job Connector Web and Mobile Development, Rizki Firdaus yang saat ini menjadi Technology Project Management di Nocu Technology. Ia memiliki ketertarikan di bidang pembuatan web yang akhirnya membuat Rizki memutuskan untuk mengambil program Job Connector di Purwadhika. Berikut adalah interview yang dilakukan oleh Purwadhika terhadap Rizki

Apa yang membuat kamu memutuskan mengambil training di Purwadhika?

Sebelum saya mengikuti kelas Job Connector di Purwadhika, kesibukan saya adalah seroang Admin Warehouse dan Admin Delivery. Namun saya sudah lama penasaran dan ingin tahu bagaimana cara membuat sebuah website dan aplikasi mobile hingga akhirnya saya memutuskan untuk berbagung di Purwadhika mengambil Program Job Connector Web and Mobile Development.

Apa saja yang kamu pelajari di kelas Job Connector Web and Mobile Development?

Training Job Connector yang saya ikuti ini sekitar 14 minggu-an, terdiri dari 4 modul ; Fundamental, Front-End, Back-End, terakhir Mobile Development. Dari topik- topik tersebut semuanya menarik tapi ada topik yang paling berkesan bagi saya yaitu saat pembahasan mengenai Front-End karena di pembelajaran itu dituntut untuk se-kreatif mungkin membangun sebuah tampilan yang sangat menarik, memudahkan dan memanjakan user.

Tidak ada kesulitan?

Kesulitan sih tidak ada karena penyampaian dalam proses pembelajaran cukup jelas dan menggunakan bahasa yang mudah ditangkap oleh orang awam, dan saat ada kesulitan atau tidak mengerti selalu dibantu oleh lecture-nya.

Berapa project yang sudah kamu buat?

Ada beberapa project akhir yang saya buat.

1. Website Destinasi Wisata yang terdapat di daerah banten.

2. Website Jaring Nelayan yang terdapat di daerah dekat tempat tinggal.

3. Website Cloningan Instagram

Apa dampak mengikuti program ini bagi kamu pribadi?

Dari awal saya mengikuti program ini karena saya hanya ingin menambah ilmu saya di dunia IT Development dan memenuhi keinginan saya untuk mampu membuat website sendiri. Dan menurut saya mengikuti program ini sudah memenuhi rasa keingin-tahuan saya akan pembuatan website dan saya sudah dapat membuat website sendiri.

Apa kesan kamu tentang program ini?

Saya merasa program ini sangat membantu untuk pemula seperti saya karena materi yang diajarkan terstruktur dengan baik dan mudah untuk diikuti.

Apa kesan dari keluarga atau kerabat mengenai keikutsertaan dalam program ini?

Sebelum saya mengikuti program ini saya sempat meminta pendapat dari orang- orang terdekat saya yaitu keluarga dan teman-teman. Mereka sangat mendukung keputusan saya untuk bergabung di program ini untuk mempelajari sesuatu yang baru. Setelah saya lulus dari program ini, mereka bisa melihat hasilnya dalam diri saya. Dan saya pun merekomendasikan program ini kepada teman dan kerabat saya karena program ini sangat membantu sekali untuk orang-orang yang ingin menambah ilmu baru dibidang pemrogramman berbasis web and mobile apps dan ilmu ini sangat penting untuk peluang karier di era industri 4.0 ini.

Apakah saran atau tips dalam mengikuti persaingan di industri 4.0 ini?

Saran saya harus selalu mengikuti dan mempelajari mengenai update terbaru teknologi pemrograman yang ada sih.

Ingin belajar Web and Mobile Development seperti Rizki, dan disalurkan ke lebih dari 3000 Perusahaan Hiring Partners Purwadhika? Yuk cek program Job Connector yang disediakan oleh Purwadhika Startup and Coding School.

--

--