Rekomendasi : акульи слёзы

Ryoka
Russian Subscene
Published in
1 min readApr 29, 2022
акульи слёзы

Rekomendasi kali ada акульи слёзы (akul’i slezy) (english: shark tears) merupakan trio dreampop / shoegaze asal Ufa, Russia. Band ini digawangi oleh Lara Akulova (guitar, vocals), Nastya Perova (bass) and Diana Butueva (drums).

Dulu sempat inget lagu-nya, Tapi lupa nama band-nya karena pakai bahasa Russia jadi gak tahu. Musik mereka cukup calm, lo-fi dreampop dan tercampur shoegaze yang bikin musik mereka cukup adem saat didengar berulang-ulang, meskipun sama sekali gak paham arti makna lagu-lagu-nya, ya karena bahasa-nya tadi.

EP pertama в музее моей памяти rilis di tahun 2018, seperti sebuah demo lagu yang melancholic dreamy. Hingga di tahun berikutnya, Опыт очарования lahir dengan materi musik yang siap dan matang. Track pembuka di album tersebut seakan mengajak kita ke ritme dan irama yang ditawarkan акульи слёзы. Memang terbukti sih :)

Dengan formasi full cewek semua, акульи слёзы memang sudah mengerti bahasa perasaan, bagaimana cara mereka meramu musik yang pure dari hati mereka, dan itu mereka coba tuangkan dalam lagu-lagu mereka. Silakan didengar pas luang dan butuh pencerahan! 🙌

--

--