5 Alasan Kamu Perlu Menyerah Pada Cowok yang Nggak Suka

Shox Fashion
Shox Lifestyle
Published in
3 min readAug 28, 2019

By Zahra Aminati, From The Shonet

Berkencan itu sulit, dan itulah sebabnya ketika kamu akhirnya menemukan seseorang yang kamu sayangi dan bisa membayangkan menghabiskan sisa hidupmu dengannya, kamu malah mengabaikan tanda kalau dia tidak memberikan timbal balik yang adil bagimu. Cinta sejati membutuhkan dua orang dalam hubungan saling berkomitmen untuk membuatnya bekerja. Namun, jika kamu sudah berjuang untuk membuat hubunganmu tetap berjalan, namun dia tidak pernah ada untukmu, kamu bisa berhenti sekarang. Dan di bawah ini ada 5 alasan bahwa kamu perlu menyerah pada seorang cowok yang nggak suka padamu, jangan dipaksakan, Babes!

1. Kamu harus melakukan apa yang tidak dia bisa untuk lakukan

Di saat-saat lemah di mana dia kesepian dan membutuhkanmu, dia akan kembali kepadamu. Kamu akan bersenang-senang bersamanya. Tetapi di saat-saat dia sedang bahagia dan menikmati hidup, dia akan bertanya apakah hubungan ini tepat dan apakah kamu orang yang tepat. Jadi, kamu hanya akan berjalan di lingkaran dengan orang ini, di mana rasa sakit ini akan kembali menghampirimu lagi dan lagi.

2. Ada seseorang di luar sana menunggumu dan yakin denganmu

Mereka tidak memikirkan dirimu dalam hidupnya. Mereka tidak pernah menaruh dirimu dalam hidupnya dan mereka tidak pernah yakin tentang dirimu. Mereka lebih memilih untuk menyibukkan dirinya bersama orang di luar sana daripada denganmu. Dan kamu juga bisa melakukan hal yang sama karena di luar sana sudah ada seseorang yang menunggumu dan yakin denganmu.

3. Hidup itu singkat dengan orang yang tepat

Ketika kamu menemukan orang yang kamu yakini merupakan pasangan yang tepat, kamu sudah akan merasa tidak ada waktu yang cukup untuk saling mencintai. Jadi, mengapa kamu harus menghabiskan waktumu yang berharga itu dengan seseorang yang bahkan tidak menyukaimu? Hidup itu singkat, Babes!

4. Bahkan ketika dia bersamamu, kamu tidak merasakan kehadirannya

Kamu akan mengetahui hal tersebut karena ketika seorang cowok tidak terlibat dalam hubungan, dia akan menahan diri. Dia tidak memperlihatkan semua emosinya, memberi semua waktunya, dan dia tidak akan mencari jalan keluar ketika kamu sedang ada masalah dengannya. Jadi, untuk apa terus bersama orang yang tidak kamu rasakan kehadirannya walau ada fisiknya?

5. Hubungan itu memang sulit meskipun sudah bersama orang yang tepat

Ketika dua orang merasa cocok satu sama lain dan merasa yakin satu sama lain, kamu pun masih akan menemukan masalah setiap harinya. Tapi masalah tersebut tentunya membuatmu menjadi pasangan yang lebih baik, tumbuh, dan saling menyayangi. Temukan seseorang yang cukup untukmu, dan berusahalah untuk menjadi versi terbaik dirimu.

BACA JUGA: 5 Karakter Cewek yang Membuat Cowok Jatuh Cinta

Itulah 5 alasan mengapa kamu perlu menyerah pada seseorang nggak menyukaimu, karena cinta nggak bisa dipaksakan Babes!

Originally published at https://www.theshonet.com on August 28, 2019.

--

--