Bad Team or Bad Boss? 6 tanda team benci bekerja dengan Mu

Hendrajaya
Sysca
Published in
2 min readApr 20, 2019

Apakah kamu mau menjadi seorang leader yang lebih baik? Cobalah jawab pertanyaan dibawah ini.

Bagaimana kamu tahu team mu sepakat dan mematuhimu karena mereka menghormati dan respect terhadapmu. Bukan karena takut kehilangan pekerjaan.

Tetapi apakah penting untuk tahu hal itu selama pekerjaan beres? Sejujurnya hal itu sangat penting.

Banyak penelitian membuktikan bahwa orang yang resign bukan meninggalkan perusahaan melainkan meninggalkan manajernya.

Suatu penelitian menunjukkan ketahanan dan loyalitas dalam sebuah pekerjaan didasari oleh ikatan yang kuat antara atasan dan bawahan.

Menjadi seorang manajer membutuhkan kamu untuk jago mengatur team. Tetapi di waktu sekarang lebih dari sekedar mengatur dan memberi perintah kepada team. Kamu juga harus menguasai seni menyingkirkan hambatan supaya team bisa bekerja secara cepat dan efektif untuk menyelesaikan pekerjaan sebelum lewat deadline.

Berikut 6 tanda team tidak suka bekerja dengan mu

  1. Mereka tidak tersenyum disekitar mu
    Kamu harusnya mulai kuatir ketika situasi penuh dengan humor dan tawa tetapi ketika kamu masuk tiba-tiba menjadi hening. Body language could speak louder than word. Perhatikan gestur team saat berbicara dengan mu. Apakah menyilangkan tangan didepan atau menghindari eye contact dengan mu. Biasanya ketika orang kurang suka dengan kita akan menghindari eye contact dengan kita dan tetap menjaga jarak.
  2. Mereka kurang termotivasi
    Kamu harus mulai waspada ketika semangat team memudar, sering lewat deadline, sering terlambat masuk kantor. Itu tanda kalau mereka sudah tidak termotivasi lagi bekerja dengan mu.
  3. Mereka tidak membantu mu
    Ketika hubungan dengan team baik, biasanya mereka akan membantu tanpa perlu diminta. Tetapi ketika kita sedang banyak pekerjaan dan tidak ada yang mau membantu itu salah satu tanda kita dianggap sebagai bad bos.
  4. Mereka sering menghindari mu
    Orang biasanya menghindari kontak mata ketika benci. Ketika team sering menghindar artinya mereka sedang mengurangi potensi untuk bertengkar dengan mu.
  5. Mereka tidak mengundang mu ke acara sosial mereka
    Ketika ada acara sehabis pulang kerja dan tidak mengundangmu itu artinya mereka tidak mau menghabiskan waktu lebih banyak dengan mu.
  6. Mereka menyembunyikan informasi dari mu
    Ketika mereka sudah mulai pelit membagikan informasi. Atau ketika meeting tidak ada yang berbicara hanya kamu sendiri. Itu merupakan tanda mereka sudah tidak menyukaimu.

Kamu butuh asisten yang tidak akan sakit, cuti, lupa?

Jika jawabannya Iya maka kamu wajib cobain Sysca virtual asisten yang bisa banget bantuin kamu menjadwal dan mengingatkan.
Saat ini Sysca baru ada di aplikasi LINE. Add Sysca di LINE @Sysca

Thanks For Reading :) Dont forget to follow.

--

--