Jaringan 5G: Men-download film dalam waktu 8 detik!

Andi muhammad
suarmedia
Published in
2 min readJul 8, 2018

Pada jam 12 malam, beberapa orang rela bangun untuk menonton video di internet. Tidak heran, karena beberapa penyedia layanan internet membuat paket data yang besar, tapi dengan syarat penggunaan internet harus berada di atas jam 12 malam.

Hal ini membuat sebuah fenomena dimana orang-orang mengorbankan waktu tidur demi men-streaming video layark*c*2* yang terbaru dan harus menerima kenyataan pahit bahwa mereka semua harus masuk sekolah/kuliah/kantor di pagi hari.

Sekarang, bayangkan kalau kalian bisa men-streaming film dengan kecepatan 8 Gb/s? Artinya kalian bisa men-streaming video dengan kualitas HD hanya dala waktu tidak sampai mendekati 6 detik!

Bisa kalian bayangkan berapa film yang kalian bisa nonton dalam satu hari kalian tidak ada kerjaan di dalam rumah! Jaringan khusus itu bernama 5G, dan kehadirannya sudah di depan mata.

5G, seberapa lebih baik daripada 4G?

Jawabannya adalah: 1000X lebih baik daripada 4G. Setiap generasi dari jaringan internet memiliki tahapan dari 1G hingga 5G. Setiap tahapan mempunyai kecepatan 1000X lebih cepat dari generasi sebelumnya.

Source: https://futurism.com/videos/5g-networks-explained/

Apa artinya bagi para konsumen Internet?

Jelas pertama, para konsumen internet akan lebih sering berinteraksi di dalam dunia maya. Internet akan mempunyai lebih banyak interaksi. Hasilnya Internet akan menjadi salah satu kebutuhan pokok sehari-hari.

Selanjutnya, akan lebih banyak produk yang menggunakan internet 5G akibat bandwith yang besar. Di masa depan, tidak heran jika nanti IoT, Mobil tanpa awak, dan AI akan lebih banyak dan terintegrasi ke dalam jaringan 5G.

Dengan banyaknya produk 5G, maka data yang masuk akan lebih banyak berkali — kali lipat dibandingkan sebelumnya yang berkonsekuensi menciptakan data tsunami. Data tsunami ini akan berpengaruh besar terhadap ekonomi digital di masa depan.

Terakhir tapi tidak kalah pentingnya, Kalian bisa mendownload 10 film sekaligus hanya dalam waktu 1 menit. Kalian bisa menggunakan sisa waktu kalian untuk tidur dan melupakan jaringan 4G yang sudah menjadi relik masa-masa bergadang :).

Sadur: https://futurism.com/videos/5g-networks-explained/

https://medium.com/sap-innovation-spotlight/the-transformative-possibilities-of-5g-2891434cad5c

--

--