Tren Manajemen Keuangan Pribadi dengan Teknologi Finansial (Fintech) dan Open API 2021

Nadiva Aliyya Aryaputri
Brick — Financial API
3 min readAug 31, 2021
Foto oleh Carlos Muza dari Unsplash

Personal finance management atau manajemen keuangan pribadi merupakan suatu upaya bagi seorang individu untuk mengatur sumber daya finansial yang ia miliki. Basis dari manajemen keuangan pribadi adalah penganggaran, di mana idealnya seseorang mampu mengalokasikan sumber daya finansialnya untuk berbagai kepentingan, seperti pengeluaran untuk kebutuhan primer, tabungan darurat, dan lainnya. Manajemen keuangan pribadi bertujuan untuk meminimalkan risiko keuangan yang akan terjadi di masa yang akan datang. Aktivitas pencatatan untuk manajemen arus kas pribadi dapat dilakukan dengan berbagai alat, mulai dari yang paling mudah menggunakan pena dan kertas, menggunakan spreadsheet, hingga yang terkini telah muncul algoritma yang secara digital dan otomatis dapat melakukan pencatatan keuangan untuk individu, yang dapat diklasifikasikan sebagai bagian dari inovasi teknologi finansial (fintech).

Munculnya Fintech untuk Manajemen Keuangan Pribadi

Penerapan teknologi digital telah mendorong munculnya inovasi dalam dunia keuangan. Tingkat literasi keuangan dan kesadaran akan pentingnya menabung di Indonesia yang kian meningkat menjadi sebuah faktor yang mempengaruhi munculnya inovasi tersebut. Adanya sebuah tantangan untuk memudahkan dan menghindari kesalahan pencatatan keuangan pribadi menjadi alasan munculnya fintech, terkhususnya aplikasi personal finance management. Beberapa contoh aplikasi fintech tersebut di Indonesia adalah Xettle, MoneyHub, dan Chatalia.

Aplikasi fintech untuk manajemen keuangan pribadi memiliki keunggulan dalam melakukan pencatatan keuangan secara cepat dan digital. Terlebih lagi, aplikasi fintech umumnya dilengkapi dengan kemampuan untuk mengkategorisasikan pengeluaran dan pemasukan pengguna, serta dapat memberikan saran-saran finansial yang bermakna melalui dashboard yang intuitif bagi pengguna.

Contoh aplikasi manajemen keuangan pribadi (sumber: Chatalia)

Agregasi Data Keuangan Lewat Fintech dengan Open Financial Data API

Melalui CB Insights, generasi milenial menjadi generasi yang paling menyukai penggunaan platform online banking. Ditemukan bahwa 34% milenial memiliki setidaknya satu aplikasi penganggaran atau manajemen keuangan pribadi di smartphone milik mereka. Sebagai tambahan, rata-rata milenial memiliki setidaknya dua rekening di bank yang berbeda untuk mengatur sumber daya finansial mereka. Adanya tren konsumen yang muncul menggarisbawahi keperluan aplikasi personal finance untuk terus berinovasi dan memberikan layanan manajemen keuangan terbaik bagi penggunanya.

Salah satu inovasi teknologi terbaru dan mutakhir yang mampu menyelesaikan masalah agregasi akun pada aplikasi personal finance adalah Open Financial Data API. Open financial data sendiri mengacu pada data pengguna yang dapat diberikan ke pihak ketiga, seperti fintech, setelah mendapatkan persetujuan dari pengguna itu sendiri. Aplikasi personal finance-pun dapat memanfaatkan solusi Open Financial Data API tersebut untuk mendapatkan data transaksi finansial pengguna secara real-time dan aman, sehingga memudahkan pencatatan dan memberikan saran keuangan yang bermakna bagi pengguna. Melalui layanan Open Financial Data API, penyediaan data finansial pengguna secara real-time dapat dilakukan oleh fintech dengan cara membuat ‘jembatan’ atau koneksi langsung’ ke sumber data melalui , integrasi layanan Open Financial Data API yang disediakan mitra penyedia, seperti Brick.

Pemanfaatan teknologi untuk memenuhi kebutuhan konsumen yang terus berkembang menjadi sebuah peluang tersendiri bagi pelaku usaha fintech. Penggunaan Open Financial Data API memberikan kemampuan bagi fintech personal finance untuk memberikan layanan manajemen keuangan yang terbaik bagi penggunanya, sehingga mampu meningkatkan retensi dan penjualan.

--

--

Nadiva Aliyya Aryaputri
Brick — Financial API

Marketing at Brick (Financial Data APIs). Writing all things about financial inclusion and open finance!