Using AI For UX Design
Di era teknologi yang semakin maju, pada tahun 2024 ini banyak teknologi AI untuk mendapatkan bantuan dalam menyelesaikan pekerjaan sebagai UI/UX Designer, Product Designer dan sebagainya.
Mulai dari tahap awal, bisa digunakan untuk mencari studi kasus yang ingin diselesaikan, user persona, information architecture, user flow, wireframe, hingga bisa digunakan mengisi konten yang dibutuhkan.
Teknologi yang bisa dimanfaatkan diantaranya:
Chat GPT
Bisa digunakan untuk mencari solusi mulai dari studi kasus, user flow, user persona, bahkan untuk mengisi konten seperti copywriting yang dibutuhkan.
Bisa dituliskan tentang studi kasus yang ingin, maka akan mendapatkan dari proses ideasi sampai petunjuk hingga hasil akhirnya.
User Flow
Setelah ada studi kasusnya, apabila butuh user flow bisa juga kalian tanyakan pada Chat GPT.
User Persona
Dengan Chat GPT kalian bisa terbantukan untuk membuat user persona, bahkan bisa kalian gunakan dari studi kasus sebelumnya, hasilnya seperti berikut:
Copywriting
Bahkan apabila kalian membutuhkan untuk pembuatan konten di bagian copywriting, kalian bisa gunakan seperti berikut:
Selain beberapa contoh diatas bisa kalian eksplorasi lagi untuk manfaat dari Chat GPT ini.
QoQo.ai
Qoqo juga bisa digunakan untuk alternatif dari Chat GPT, manfaatnya pun hampir sama, bisa membantu mempercepat menentukan brief, persona, user journey mapping, copywriting. Perbedaannya Qoqo.ai ini merupakan plugin yang bisa digunakan langsung dari Figma.
Dari 2 contoh AI tadi pastinya bisa membantu proses UX design, akan tetapi kalian perlu memahami dahulu proses UX design dari fundamentalnya terlebih dahulu. Ketika kalian telah paham maka AI ini akan bisa membantu kalian untuk mempercepat dan membuat pekerjaan kalian dalam waktu yang lebih efektif.
Jadi, gunakanlah kemajuan teknologi dan AI ini sesuai dengan kebutuhan serta jangan membuat malas untuk belajar terlebih dahulu fundamentalnya. Sebaliknya kalian yang harus perlu meningkatka skill dan selalu beradaptasi dengan kemajuan teknologi yang ada.