Menghubungkan Container Docker di Hardware yang Berbeda
Kalau ada yang bertanya, apakah memungkinkan saya menghubungkan docker container saya dengan container yang lain pada mesin / hardware / server yang berbeda ? Jawabnya tentu dan sangat mudah. Mari kita buatkan analoginya
- Saya punya 4 mesin mewakili 4 layer di infrastruktur saya, terdiri dari :
— 2 buah server DELL untuk webserver
— 1 buah server HP untuk application / cron / api
— 1 buah server IBM untuk database server - Didalam setiap server saya letakkan container docker yang sudah di provision menggunakan ansible sebagai berikut
— container web application
–++ Image Container Name : infra/web
— container apps / cron / api
–++ Image Container Name : infra/apps
— container database
–++ Image Container Name : infra/db
- Sekarang saya ingin memberikan contoh ip address yang saya gunakan untuk testing ini
— 2 buah server DELL untuk webserver
31.192.117.132
104.20.26.14
— 1 buah server HP untuk application / cron / api
141.0.174.35
— 1 buah server IBM untuk database
62.212.83.1
- untuk dapat menghubungkan container dengan container lain pada mesin / server yang berbeda dapat dengan cara sebagai berikut :
--- login ke server DELL ip 31.192.117.132
--- root@31.192.117.132:~# docker run -i -t --net=host infra/web /bin/bash
--- root@31.192.117.132:/# <--- anda sudah berada dalam container dengan IP hardware
--- login ke server DELL ip 104.20.26.14
--- root@104.20.26.14:~# docker run -i -t --net=host infra/web /bin/bash
--- root@104.20.26.14:/# <--- anda sudah berada dalam container dengan IP hardware
--- login ke server HP ip 141.0.174.35
--- root@141.0.174.35:~# docker run -i -tn --net=host infra/apps /bin/bash
--- root@141.0.174.35:/# <--- anda sudah berada dalam container dengan IP hardware
--- login ke server IBM ip 62.212.83.1
--- root@62.212.83.1:~# docker run -i -tn --net=host infra/apps /bin/bash
--- root@62.212.83.1:/# <--- anda sudah berada dalam container dengan IP hardware
dengan container yang telah menggunakan ip hardware dari server anda, anda dapat langsung berhubungan dengan server lainnya, perlu di ingat karena anda membuka port ketika menjalankan aplikasi anda port itu tidak akan terlihat oleh host master tapi oleh container anda jangan sampai lupa karena terkadang anda butuh menjalankan beberapa container pada satu hardware dan ternyata port 80 sudah terbuka di container yang lain namun port ini tidak akan dapat complaint oleh aplikasi karena dia terbuka di container yang berbeda, hasil yang anda dapatkan bisa sangat bervariasi baik itu flaky network atau aplikasi yang berjalan dengan tidak semestinya.
Selamat anda telah menghubungkan container dengan container running under docker dengan 4 hardware yang berbeda.
Author: Awan