Menggunakan Package Manager NPM

Muhammad Zakuan
WonogiriDev
Published in
3 min readJul 8, 2018

Pada tulisan saya yang kedua ini saya ingin sharing sedikit tentang package manager NPM. Bagi teman teman yang belum tau apa itu package manager silahkan baca artiker saya pertama yang berjudul

https://medium.com/@zackstam/cara-menggunakan-composer-cf782013b252

Di artikel tersebut saya sedikit menyinggung tentang package manager, walaupun pembahasannya tentang composer.

Jika composer merupakan package manager yang digunakan untuk mengembangkan aplikasi berbasis PHP, maka NPM merupakan package manager yang digunakan untuk mengembangkan aplikasi berbasis javascript.

Environment yang saya gunakan untuk menunjang tutorial ini adalah menggunakan ubuntu 17.10 , nodejs, dan DE visual code. Nodejs dan NPM dapat diinstall langsung sekaligus. Dengan demikian anda tidak tidak perlu install satu persatu.

Untuk menginstall nodejs dan npm silahkan kunjungi link berikut, kemudian lakukan proses instalasi.

https://nodejs.org/en/

Jika anda sudah berhasil menginstall keduanya anda dapat mengecheck dengan perintah

$ node -v

maka akan muncul gambar sebagai berikut.

Anda sudah berhasil install nodejs dan package manager NPM sekaligus.

Menggunakan Package Manager NPM

Nah pada kali ini, saya akan mengaplikasikan penggunaan npm untuk menggunakan libaray momentjs. Momentjs merupakan library yang digunakan untuk memanipulasi tanggal. Dengan momentjs kita dapat menambahkan, mengurangi, menentukan awal dari, mengganti format hari, menentukan perbedaan waktu dari dua tanggal, dan masih banyak lagi hal yang dapat dilakukan dengan momentjs berkaitan dengan manipulasi tanggal.

Dokumentasi dan contoh lengkap dari momentjs dapat anda lihat webnya.

https://momentjs.com

Berikut ini conttoh penggunaan momentjs untuk menambahkan, mengurangi, dan melihat perbedaan rentang waktu antara dua tanggal.

Pertama buat folder dengan nama withmoment, kemudian di dalam folder tersebut buat file package.json dengan cara jalankan perintah sebagai berikut.

$ npm init -y

Perintah tersebut berguna untuk membuat file package.json dengan value object default tanpa harus diisi oleh programmer. Berikut tampilan dari file package.json saya.

{
"name": "withmoment",
"version": "1.0.0",
"description": "",
"main": "index.js",
"scripts": {
"test": "echo \"Error: no test specified\" && exit 1"
},
"keywords": [],
"author": "",
"license": "ISC"
}

kemudian install library momentjs dengan perintah sebagai berikut.

$ npm install moment --save

Di dalam folder withmoment akan dibuat folder node_modules yang berisi libraries yang sudah diinstall, dalam hal ini akan terinstall libary moment. Di dalam file package.json juga akan disimpan library momentjs di bagian dependency.

Sekarang buat file index.js dan copy code berikut.

var moment = require('moment');console.log(moment("12-03-1995", "MM-DD-YYYY").add(7, 'days'));console.log(moment("12-14-1995", "MM-DD-YYYY").subtract(5, 'days'));var a = moment([2018, 1, 8]);var b = moment([2018, 1, 3]);console.log(a.diff(b, 'days'));

Jalankan kode di atas dengan perintah

$ node index.js

Maka anda akan mendapati hasil sebagai berikut.

Demikian tutorial cara penggunaan library momentjs. Untuk libaries yang lain silahkan eksplorasi sendiri ya ..

Semoga bermanfaat ..

--

--