Redesign Aplikasi Radio Del FM

Cristina S Hasibuan
6 min readMay 24, 2020

--

Connecting You to Toba…

— —Design is a way of thinking — —

Daftar isi

  1. Pengantar
  2. Desain Baru Radio Del FM

2.1 Tampilan Fitur Register

2.1.1 Tampilan Login

2.1.2 Tampilan Create Account

2.1.3 Tampilan Reset Password

2.2 Tampilan Menu Home

2.2.1 Tampilan Fitur News

2.2.2 Tampilan Fitur Live Streaming

2.2.3 Tampilan Fitur DSH

2.2.4 Tampilan Fitur Program

2.2.5 Tampilan Fitur Podcast

2.2.6 Tampilan Fitur Events

2.3 Tampilan Menu Search

2.4 Tampilan Menu Sosial

2.5 Tampilan Menu Me

3. User Interface Style Guide Radio Del FM

1. Pengantar

Radio Del FM merupakan salah satu stasiun radio yang berlokasi di kawasan Toba khususnya desa Sitoluama, Kec. Laguboti. Tidak cukup sampai disitu, Radio Del FM juga menyajikan media berupa aplikasi bagi masyarakat yang tidak berdomisili di kawasan Toba. Aplikasi Radio Del FM menyajikan berbagai fitur.

Pada artikel sebelumnya yakni Eksplorasi dan analisis User Interface pada JOOX dan Spotify dan Eksplorasi dan Analisis User Interface Aplikasi Radio Del FM saya telah memaparkan hasil analisis saya mengenai aplikasi pemutar musik dan Aplkasi Radio Del FM. Selanjutnya pada tahap ini saya akan memaparkan hasil redesign saya terhadap aplikasi Radio Del FM.

2. Desain Baru Radio Del FM

2.1 Tampilan Fitur Register

Fitur Register merupakan tampilan yang akan menyapa user pertama kali jika user baru pertama kali menggunakan aplikasi Radio Del FM. Fitur Register terdiri atas 3 bagian yakni tampilan login, tampilan create account dan tampilan reset password. Pada design aplikasi Radio Del FM sebelumnya tidak menyajikan Register namun pada redesign saya menambahkan Tampilan register unutk penerapan prinsip usability yakni safety.

2.1.1 Tampilan Login

Tampilan reset password merupakan tampilan setelah login yang digunakan user untuk mengubah password jika sewaktu-waktu user lupa passwordnya. Pengguna akan diberi tanda jika password yang dibuat oleh user telah memenuhi kriteria berupa perubahan warna icon.

Figure 1. Tampilan Login pada fitur Register

2.1.2 Tampilan Create Account

Tampilan Create account menyajikan space untuk mengisi username, password, email dan button create.

Figure 2. Tampilan Create Account

2.1.3 Tampilan Reset Password

Tampilan reset password merupakan tampilan setelah login yang digunakan user untuk mengubah password jika sewaktu-waktu user lupa passwordnya. Pengguna akan diberi tanda jika password yang dibuat oleh user telah memenuhi kriteria berupa perubahan warna icon.

Figure 3. Tampilan Reset Password

2.2 Tampilan Menu Home

Tampilan menu home merupakan redesign halaman utama dari aplikasi Radio del FM yang sederhana dengan whitespace yang seimbang. Konsep redesign halaman utama ini terinspirasi dari konsep design aplikasi Gojek, Pada aplikasi Radio Del FM semua fitur dimuat dalam side bar sedangkan pada redesign saya menggunakan konsep grouping dengan membuat fitur tertampil pada halaman utama agar user dapat melihat secara menyeluruh apa saja yang disediakan oleh aplikasi ini.

Menu yang disajikan pada halaman utama adalah fitur news, fitur live streaming, fitur DSH, fitur program, fitur podcast dan fitur events.

Figure 4. Tampilan Menu Home

2.2.1 Tampilan Fitur News

Tampilan fitur news menerapkan konsep sederhana dan penggunaan whitespacing yang seimbang. Pada aplikasi Radio Del FM 3 bagian fitur news berada pada halaman yang berbeda, namun pada redesign ini saya membuat fitur news menjadi lebih kompleks dan menyatukan 3 bagian fitur news kedalam satu halaman namun tetap dalam konsep yang sederhana. Pada bar fitur news dilengkapi dengan nama fitur dan icon back yang berfungsi untuk kembali ke halaman utama. Perubahan juga terjadi pada arah susunan news, dimana pada aplikasi Radio Del FM disusun secara vertikal dan pada redesign disusun secara horizontal.

Figure 5. Tampilan Fitur News

2.2.2 Tampilan Fitur Live Streaming

Pada redesign fitur live streaming menerapkan konsep sederhana masih disertai dengan bar dengan nama fitur dan icon back yang berfungsi untuk mengembalikan ke halaman awal. Pada redesign fitur live straming juga terdapat penambahan elemen yakni icon record dan library recorded dimana user akan mempu merekan bagian tertentu dari siaran dan rekamannya akan tersimpan otomatis ke library recorded. Pada saat live streaming dalam keadaan off akan menampilkan background hitam, garis- garis yang lurus dan tombol on dan ketika live streaming on maka akan menampilkan background hitam dan garis- garis bergelombang yang menandakan bahwa live streaming dalam keadaan on, dan 3 icon yaitu record, stop, dan library recorded.

Figure 6. Tampilan Fitur Live Streaming Off
Figure 7. Tampilan Fitur Live Streaming On

2.2.3 Tampilan Fitur DSH

Redesign pada fitur Del Squad Hunter atau DSH tidak terlalu banyak perubahan, hanya penambahan format pada textbox yang bertujuan agar meminimalisir kesalahan user pada saat pengisian data.

Figure 8. Tampilan Fitur DSH

2.2.4 Tampilan Fitur Program

Redesign Fitur program menerapkan konsep sederhana dan penggunaan whitespacing yang seimbang. Pada aplikasi Radio Del FM menggunakan whitespacing yang berlebihan dan gambar yang besar, namun pada redesign ini saya membuat fitur program menjadi lebih kompleks dengan menggunakan konsep grid dan mengusung konsep dari aplikasi spotify dengan menyatukan semua program kedalam satu halaman namun tetap dalam konsep yang sederhana. Pada bar fitur program dilengkapi dengan nama fitur dan icon back yang berfungsi untuk kembali ke halaman utama.

Figure 9. Tampilan Fitur Program

2.2.5 Tampilan Fitur Podcast

Redesign pada fitur podcast memiliki konsep yang sama dengan fitur program yakni menerapkan konsep sederhana dan penggunaan whitespacing yang seimbang. Pada redesign ini rundown list dihapus karena telah menyatukan semua podcast kedalam satu halaman sehingga lebih komplex namun tetap dalam konsep yang sederhana.

Figure 10. Tampilan Fitur Podcast
Figure 11. Tampilan Podcast Cap-Cus

2.2.6 Tampilan Fitur Events

Redesign pada fitur events tidak mengalami perubahan yang telalu besar hanya penambahan whitespace agar mengurangi kesan kompleks dan padat. Pada bar fitur events dilengkapi dengan nama fitur dan icon back yang berfungsi untuk kembali ke halaman awal.

Figure 12. Tampilan Fitur Events

2.3 Tampilan Menu Search

Tampilan menu search merupakan menu tambahan yang sederhana dengan whitespace yang seimbang. Konsep menu search ini terinspirasi dari konsep design menu saerch pada aplikasi spotify, Pada aplikasi Radio Del FM semua fitur search berada pada bar sedangkan pada redesign saya menggunakan konsep grouping dengan membuat fitur yang menyajikan informasi seperti news, program, podcast dan events tertampil pada menu search agar user dapat melihat secara menyeluruh apa saja yang disediakan oleh aplikasi ini. Menu search ini juga menyediakan textbox sebagai media user unutk mencari konten tertentu.

Figure 13. Tampilan Menu Search

2.4 Tampilan Menu Sosial

Redesign menu sosial adalah menu yang berisi gabungan dari fitur fitur sosial yakni media sosial (facebook, instagram, twitter dan youtube) dan Topic of The Day.

Figure 14. Tampilan Menu Sosial
Figure 15. Tampilan Fitur Topic of The Day

2.5 Tampilan Menu Me

Pada redesign menu me terdapat profile user dan fitur tambahan yakni setting, about dan help. Fitur setting memiliki perubahan pada warna background dan font serta whitespace. Pada aplikasi Radio Del FM tidak terdapat fitur help sehingga saya menambahkan fitur help.

Figure 16. Tampilan Menu Me
Figure 17. Tampilan Fitur setting
Figure 18. Tampilan Fitur About

3. User Interface Style Guide Radio Del FM

Figure 19. User Interface Style Guide Aplikasi Radio Del FM

Referensi:

https://www.xdguru.com/adobe-xd-icons/

--

--